Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Final Piala Super Spanyol, Real Madrid Vs Atletico Madrid

Kompas.com - 12/01/2020, 12:00 WIB
Faishal Raihan,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga final Piala Super Spanyol akan mempertemukan Real Madrid vs Atletico Madrid.

Duel Real Madrid vs Atletico itu akan dihelat di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Minggu (12/1/2020) atau Senin dini hari pukul 01.00 WIB.

Kedua tim memastikan diri tampil pada partai puncak setelah mengalahkan lawannya masing-masing di babak sebelumnya.

Real Madrid mencapai final setelah menang meyakinkan, 3-1, melawan Valencia.

Baca juga: Real Madrid Vs Atletico Madrid, Piala Super Spanyol Tanpa Kampiun

Tiga gol Madrid yang disumbangkan oleh Toni Kroos, Isco, dan Luka Modric hanya mampu dibalas dengan satu gol Valencia yang dicetak Daniel Parejo dari titik putih.

Sementara itu, Atletico Madrid menggenggam tiket final setelah menuntaskan perlawanan Barcelona.

Atletico sempat tertinggal 1-2 setelah gol Koke dibalas dua oleh Barcelona melalui Lionel Messi dan Antoine Griezmann.

Namun, pada 10 menit akhir sisa laga, Atletico mampu mencetak dua gol melalui eksekusi penalti Alvaro Morata dan Angel Correa.

Baca juga: Final Piala Super Spanyol, Peluang Trofi ke-21 Marcelo untuk Real Madrid

Los Rojiblacos - julukan Atletico Madrid - pun melenggang ke final dengan bekal kemenangan 3-2.

Menjelang laga nanti malam, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengaku, anak-anak asuhnya siap tampil dengan performa terbaik.

"Kami siap menampilkan performa yang bagus. Kami harus tampil maksimal karena kami ingin menang," ujar Zidane, seperti dilansir dari laman resmi Real Madrid.

Lebih lanjut, Zidane beserta jajaran pemain, tidak merasa dalam tekanan meskipun nanti malam adalah laga penentuan juara.

Baca juga: Piala Super Spanyol, Derbi Madrid Tersaji pada Partai Final

"Kami adalah tim besar dan para pemain menginginkan laga seperti ini. Tetapi, kami tidak merasakan tekanan besar meskipun ini laga penting karena memperebutkan trofi juara," kata Zidane.

Di lain pihak, entrenador Atletico, Diego Simeone, menganggap laga ini sangat penting.

"Tidak ada laga yang lebih penting dibanding pertandingan ini bagi para pemain dan juga pendukung Atletico," ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com