Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persib Putri Puji Mentalitas Anak Asuhnya

Kompas.com - 23/12/2019, 21:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Persib

KOMPAS.com - Persib Bandung Putri memastikan satu lengannya meraih trofi final Liga 1 Putri 2019 setelah menumbangkan Tira-Persikabo Kartini pada leg pertama.

Bertanding di Stadion Si jalak Harupat, Persib Putri menang 3-0 atas tamunya.

Tiga gol yang tercipta disumbangkan oleh tiga pemain berbeda. Mereka adalah Febriana Kusumaningrum yang mencetak gol pada menit ke-17, Tia Darti Septiawati (25'), dan Siti Latipah Nurul Inayah (77').

Pelatih Persib Putri, Iwan Bastian, mengaku sangat bahagia melihat penampilan impresif anak asuhnya pada laga pertama.

Baca juga: Bursa Transfer Liga 1, Ezechiel NDouassel Pilih Mundur dari Persib

Ibas, begitu Iwan Bastian akrab disapa, sangat mengapresiasi perjuangan seluruh pemain dalam laga tersebut.

Menurutnya, Een Sumarni dan kawan-kawan telah menunjukkan mentalitas yang sangat baik.

"Alhamdulilah, ini hasil yang sangat bagus bagi kami. Tentu, ini modal yang berharga untuk menatap leg kedua nanti di Bogor (28 Desember 2019)," ungkap Ibas dikutip situs resmi klub.

"Ada satu pertandingan lagi. Ujian sesungguhnya pada leg kedua nanti. Saya harap pemaim tidak terlalu jemawa dengan hasil ini. Tetap fokus dan jaga motivasi," tambah dia.

Kendati menang dengan agregat tiga gol, Persib Putri minimal seri untuk mengukuhkan diri sebagai "ratu" sepak bola nasional level klub.

Baca juga: Hariono Ungkap Kronologi Terdepak dari Persib Bandung

Pasalnya, ada perubahan dadakan soal regulasi gol tandang dan sistem agregat yang tidak berlaku pada babak semifinal dan final Liga 1 Putri 2019.

Regulasi tersebut disahkan pada 4 Desember 2019, atau beberapa hari setelah leg pertama semifinal Liga 1 Putri 2019 dilaksanakan.

Alhasil, peluang kedua kesebelasan untuk menjadi juara masih sama-sama besar.

Andai Tira-Persikabo Kartini menang, pemenang akan ditentukan lewat babak adu penalti.

Baca juga: Final Liga 1 Putri 2019, Persib Putri Enggan Jemawa

Oleh sebab itu, pelatih Persib Putri, Iwan Bastian, menegaskan untuk anak asuhnya tidak merasa di atas awan.

"Ya, regulasinya kan memang begitu. Jadi mau sekarang kami menang 3-0 dan di sana kami kalah 0-2 atau 0-1, penentuannya tetap lewat adu penalti. Paling aman memang kami meraih hasil imbang," tandas Ibas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Persib
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com