Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Juventus Vs Lazio, Elang Ibu Kota Juara Piala Super Italia 2019

Kompas.com - 23/12/2019, 01:47 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

KOMPAS.com - Laga Piala Super Italia 2019 antara Juventus vs Lazio berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Elang Ibu Kota, julukan Lazio.

Pertandingan Supercoppa Italia 2019 antara Juventus vs Lazio berlangsung di Stadion King Saud University, Riyadh, Arab Saudi, Minggu (22/12/2019).

Tiga gol Lazio dalam pertandingan tersebut dicetak Luis Alberto (16'), Senad Lulic (73'), dan Danilo Cataldi (90+4').

Adapun satu gol Juventus dihasilkan lewat Paulo Dybala (45').

Dengan demikian, Juve gagal mempertahankan gelar yang diraih tahun lalu.

Baca juga: Arab Saudi, Negeri Konservatif yang Mulai Rajin Helat Event Olahraga Dunia

 

Jalannya Pertandingan

Laga Juventus vs Lazio kali ini hanya berselang dua pekan setelah pertemuan kedua tim pada pekan ke-15 Serie A di Stadion Olimpico, Roma, 7 Desember lalu.

Masih merasa percaya diri dengan kemenangan sebelumnya, pelatih Lazio, Simone Inzaghi tak sama sekali mengubah starting line-up timnya.

Di sisi lain, pelatih Juve, Maurizio Sarri banyak merombak susunan pemain intinya, salah satunya tak memainkan Matthijs De Ligt.

Delapan menit berjalannya laga, gelandang Lazio, Luis Alberto melepaskan tendangan yang masih melambung tipis di atas mistar gawang Wojciech Szczesny.

Luis Alberto membawa Lazio unggul pada menit ke-16.

Diawali serangan dari sisi kanan kotak penalti Juve, Senad Lulic mengirimkan umpan ke Sergej Milinkovic-Savic yang ada di sisi kiri pertahanan Juve.

Milinkovic-Savic kemudian mengumpan bola ke tengah kotak penalti yang dengan cepat disambar Alberto.

Bola bersarang di sisi kiri gawang Juve setelah tak mampu diantisipasi Szczesny.

Tertinggal satu gol membuat para pemain Juve beruapay membalas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com