Gagal Raih Emas di SEA Games 2019, Ruselli Hartawan Minta Maaf

Kompas.com - 10/12/2019, 20:00 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Pebulu tangkis putri Indonesia, Ruselli Hartawan, menerima hasil yang didapatnya pada cabor bulu tangkis perorangan SEA Games 2019.

Ruselli Hartawan harus puas dengan raihan medali perak setelah gagal mengalahkan Selvaduray Kisona (Malaysia).

Partai puncak tunggal putri badmindon SEA Games 2019 itu digelar di Muntinlupa Sports Center, Filipina, Senin (9/12/2019).

Ruselli harus mengakui keunggulan wakil Malaysia melalui rubber game 22-20, 14-21, dan 13-21 dalam durasi 1 jam 6 menit.

Baca juga: Rekap Final Badminton SEA Games 2019, Indonesia Raih 2 Keping Emas

Kendati belum dapat mendulang medali emas, keberhasilan Ruselli mencapai babak final di SEA Games 2019 terbilang mengejutkan.

Ruselli awalnya hanya diikutsertakan skuad bulu tangkis Indonesia dalam nomor beregu putri saja.

Namun, cedera yang dialami tunggal putri kedua Indonesia, Fitriani, membuat Ruselli ditunjuk sebagai pengganti dalam nomor tunggal putri.

Sementara itu, tunggal putri pertama Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung takluk—juga dari Kisona—pada babak perempat final, Ruselli dapat melaju hingga partai puncak.

Baca juga: Badminton SEA Games 2019, Ruselli Bersyukur atas Raihan Medali Perak

Dalam perjalanannya ke final, Ruselli harus berjuang menyingkirkan pemain berstatus unggulan, termasuk unggulan pertama Pornpawee Chochuwong (Thailand) di semifinal.

Terlepas dari pencapaian impresifnya di SEA Games kali ini, pebulu tangkis kelahiran Jakarta ini meminta maaf karena tidak dapat meraih hasil maksimal.

Permintaan maaf tersebut di-posting dalam akun Twitter pribadi miliknya.

"Saya minta maaf Indonesia," tulis Ruselli yang meraih medali perak di ajang SEA Games 2019.

Baca juga: Final Badminton SEA Games 2019, Praveen/Melati Rebut Medali Emas dari Malaysia

Selain meminta maaf, Ruselli tidak lupa mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan yang diterimanya.

"Terima kasih Tuhan atas segalanya. Terima kasih kepada orangtua. Terima kasih kepada pelatih, dan terima kasih atas semua dukungannya," lanjutnya.

Hasil tersebut sekaligus membuat Ruselli gagal menyamai pencapaian dua wakil Indonesia yang lain.

Pada nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil merebut medali emas seusai mengalahkan wakil Malaysia.

Adapun pada nomor ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga mampu membawa pulang medali emas pasca-kemenangan kontra wakil Thailand dalam final. (Fauzi Handoko Arif)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com