Timnas U23 Indonesia Kembalikan Kebugaran dengan Berendam Air Es

Kompas.com - 09/12/2019, 05:40 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U23 Indonesia fokus mengembalikan kebugaran dengan terapi berendam di air es menjelang laga final SEA Games 2019 melawan Vietnam.

Timnas U23 Indonesia harus melewati laga berat melawan Myanmar sebelum mencapai partai puncak SEA Games 2019.

Pada laga semifinal kontra Myanmar di Stadion Rizal Memorial, Sabtu (7/12/2019), timnas U23 Indonesia unggul dua gol terlebih dahulu lewat Evan Dimas Darmono dan Egy Maulana Vikri.

Namun, 10 menit menjelang laga berakhir, kesalahan barisan belakang Garuda Muda harus dibayar dua gol balasan dari Myanmar.

Baca juga: SEA Games 2019, Emas Terakhir Maria Londa untuk Indonesia?

Laga pun berlanjut hingga babak extra time. Pada babak tambahan waktu timnas U23 Indonesia menunjukkan mental juara.

Mereka mencetak dua gol lewat aksi Osvaldo Haay dan Evan Dimas Darmono, sekaligus menuntaskan perlawanan Myanmar dengan skor 4-2.

Pada partai puncak, timnas U23 Indonesia bertemu dengan Vietnam yang sebelumnya mengalahkan Kamboja pada babak semifinal.

Laga timnas U23 Indonesia vs Vietnam itu kembali dimainkan di Stadion Rizal Memorial, Selasa (10/12/2019).

Menjelang laga final itu, pelatih timnas U23 Indonesia, Indra Sjafri, hanya memberikan menu latihan ringan untuk anak-anak asuhnya.

Sesi latihan digelar hanya satu jam di taman pusat kebudayaan Filipina.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Vs Vietnam, Duel Tim Tersubur dalam Final SEA Games

Selain pemanasan statis, mereka juga mendapatkan menu jogging ringan dan passing-passing bola.

"Latihan hari ini memang fokus untuk mengembalikan kebugaran pemain. Tim dokter dan fisio harus bekerja keras membantu pemain untuk kembali prima," kata Indra Sjafri, seperti dikutip dari laman PSSI, Minggu (9/12/2019).

"Alhamdulillah prosesnya berjalan baik dan mudah-mudahan semua anggota tim sudah siap saat tampil melawan Vietnam," ujar Indra Sjafri menambahkan.

Setelah melahap porsi latihan, para pemain timnas U23 Indonesia kembali ke hotel dan langsung mendapatkan terapi berendam di air es di area kolam renang.

Masing-masing pemain diminta berendam sekitar 3-5 menit secara bertahap.

Halaman:
Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com