Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barito Putera Vs Semen Padang, Kabau Sirah Catat Kemenangan Tandang Ke-3

Kompas.com - 06/12/2019, 20:27 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Semen Padang meraih hasil positif kala melawat ke markas Barito Putera dalam lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2019.

Laga Barito Putera vs Semen Padang yang dihelat di Stadion Demang Lehman, Jumat (6/12/2019), malam WIB, itu berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan Kabau Sirah.

Tiga gol Semen Padang dicetak oleh brace Vanderlei Francisco (10', 79') dan Flavio Beck Junior (84').

Dengan hasil Liga 1 ini, Kabau Sirah naik dua setrip di peringkat ke-16 dengan raihan 31 poin dari 31 laga.

Adapun Barito Putera tertahan di peringkat ke-13 dengan koleksi 37 poin dari 31 laga.

Baca juga: Barito Putera Vs Semen Padang, Kabau Sirah Tak Punya Pilihan Selain Menang

Ini merupakan kemenangan tandang ketiga Semen Padang di Liga 1 2019.

Sebelumnya, mereka menang kala melawat ke markas Persija Jakarta (16/10/2019) dan Perseru Badak Lampung (5/10/2019).

Jalannya laga Barito Putera vs Semen Padang

Laga berjalan 10 menit, tim tamu sudah unggul lewat Vanderlei Francisco.

Berawal dari umpan terbosan dari lini tengah, Karl Marx Barthelemy yang lolos dari pengawalan bek-bek Barito Putera, melepaskan tendangan dari luar kotak penalti.

Akan tetapi, sepakannya masih bisa ditepis kiper Barito Putera, Aditya Harlan.

Bola rebound kemudian disambar Vanderlei Francisco untuk membuka keunggulan Semen Padang.

Seusai gol tersebut, Barito Putera langsung berupaya untuk menyamakan kedudukan.

Namun, rapatnya pertahanan Semen Padang membuat mereka gagal menciptakan peluang berbahaya.

Pada menit ke-20, Semen Padang nyaris menggandakan keunggulan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com