Timnas U23 Indonesia Vs Laos, Indra Sjafri Siapkan Garuda Muda

Kompas.com - 05/12/2019, 13:15 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Indonesia, Indra Sjafri, sudah mempersiapkan anak asuhnya untuk mengalahkan Laos di SEA Games 2019.

Pasukan Garuda Muda akan berusaha mati-matian menghadapi laga timnas U23 Indonesia vs Laos di Stadion Imus, Filipina, pada Kamis (5/12/2019) pukul 15.00 WIB.

Sebab, laga timnas U23 Indonesia vs Laos nanti bakal menentukan siapa yang mendapatkan jatah untuk lolos ke babak semifinal sepak bola SEA Games 2019.

Peluang Timnas U23 Indonesia ke babak semifinal dapat dikatakan terbuka lebar lantaran berhasil mencukur Brunei Darussalam delapan gol tanpa balas.

Baca juga: Berita Timnas U23 Indonesia, 2 Sosok Luar Biasa di Performa Gemilang Rachmat Irianto

Kemenangan besar atas Brunei Darussalam pun menempatkan timnas U-23 Indonesia di posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan koleksi 9 poin dan menggeser Thailand.

Dilansir BolaSport dari laman PSSI, Kamis (5/12/2019), jelang melawan Laos, para pemain timnas U-23 Indonesia hanya menjalani latihan ringan dengan tujuan pemulihan kondisi fisik dan stamina.

Anggota tim berlatih di taman Pusat Kebudayaan Filipina yang berada di depan hotel tempat penginapan.

Indra Sjafri juga memastikan semua pemain fit dan tidak ada yang mengalami cedera untuk laga terakhir melawan Laos.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Ditunggu Myanmar dan Kamboja jika Lolos ke Semifinal

Mantan pelatih Bali United tersebut optimistis timnas U-23 Indonesia bisa lolos ke semifinal.

"Pemain sudah recovery, tidak ada yang cedera dan siap tampil. Kita akan menentukan nasib kita untuk melangkah ke semifinal," ujar Indra Sjafri.

Tidak hanya itu, Indra Sjafri meminta kepada pemainnya untuk memberikan respek kepada Laos.

Sebab, selain timnas U-23 Indonesia yang sedang bertekad lolos ke babak selanjutnya, Vietnam dan Thailand juga memiliki peluang sama.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Vs Laos, Indra Sjafri Ingatkan Garuda Muda untuk Hormati Lawan

Jika melihat dari skenario kans untuk mendapatkan tike semifinal, Indonesia juga harus berdoa di laga antara Vietnam melawan Thailand.

Pasalnya, jika Indonesia sedikit terpeleset menghadapi Laos, maka penentuan dua negara yang lolos ke babak semifinal bakal ditentukan pada laga Vietnan vs Thailand.

Namun, timnas U23 Indonesia lebih diunggulkan lantaran secara statistik Indonesia unggul atas Laos pada partai sore hari nanti.

Jika dapat segera mengunci kemenangan pada laga timnas U23 Indonesia vs Laos nanti, otomatis Garuda Muda sudah mendapatkan satu jatah tiket menuju empat besar SEA Games 2019. (Bayu Chandra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com