Klasemen Medali SEA Games 2019, Indonesia di Bawah Malaysia

Kompas.com - 04/12/2019, 05:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia berada di bawah Malaysia dalam klasemen medali SEA Games 2019 hingga Selasa (2/12/2019) malam WIB.

Kedua negara itu saling salip pada penyelenggaraan hari ketiga SEA Games 2019.

Saat ini, Indonesia menempati peringkat empat dengan koleksi 12 medali emas, 20 perak, 18 perunggu.

Indonesia tertinggal enam medali emas dari Malaysia yang menempati peringkat tiga.

Pada hari ketiga kali ini, Indonesia menambah enam medali emas yang diraih dari lima cabang olahraga.

Medali emas pertama pada hari ketiga datang dari Edgar Xavier Marvelo dari cabor Wushu. Edgar meraih emas saat turun pada nomor kombinasi Daoshu-Gunshu.

Tidak berhenti sampai di situ, Edgar juga meraih emas saat turun sebagai tim. Edgar, Seraf Naro Siregar, dan Harris Horatius, menjuarai nomor Taolo Duilian beregu putra.

Perjuangan Edgar kali ini terbilang sangat luar biasa. Pasalanya, Edgar tetap bertanding kala sedang berduka setelah ayahnya meninggal dini hari sebelum pertandingan.

Baca juga: Pesan Terakhir Sang Ayah yang Lecut Semangat Edgar Xavier Marvelo Raih 2 Emas di SEA Games 2019

Menembak dan angkat besi kembali menyumbang medali emas untuk Indonesia. Dari cabor menembak, Vidya Toyyiba meraih emas dari nomor Air Rifle 10m putri.

Ini adalah emas kedua Indonesia dari cabor menembak. Selanjutnya, emas ketiga Indonesia dari cabor angkat besi didapat oleh Deni.

Deni sukses mengalahkan wakil tuan rumah Filipina dan Vietnam saat bertanding di nomor 67kg putra.

Deni menyusul kesuksesan Eko Yuli Irawan dan Windy Cantika Alisa yang meraih emas dari angkat besi pada hari kedua.

Dari pencak silat, Puspa Arum Sari mendapat emas saat bertanding di nomor seni tunggal putri.

Terakhir, perolehan emas hari ketiga Indonesia didapat dari cabor Senam.

Rifda Irfanaluthfi mendapat medali emas saat turun di nomor senam artistik vault dengan perolehan poin 13.484.

Baca juga: Badminton SEA Games 2019, Siti/Ribka Kalah, Indonesia Raih Medali Perak

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com