Timnas U-23 Indonesia Vs Brunei, Garuda Muda Unggul 3 Gol di Babak I

Kompas.com - 03/12/2019, 19:52 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U-23 Indonesia untuk sementara unggul 3-0 atas Brunei Darussalam pada laga keempat Grup B SEA Games 2019.

Laga timnas U-23 Indonesia vs Brunei ini berlangsung di Stadion Sepak Bola Binan, Selasa (2/12/2019).

Tiga gol Indonesia dicetak oleh Osvaldo Haay (11', 46+1) dan Egy Maulana Vikri pada menit ke-40.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Brunei di SEA Games 2019

Jalannya pertandingan:

Laga ini berjalan dengan tempo sedang di awal babak pertama.

Kedua tim terlihat masih beradaptasi dengan lapangan Stadion Binan yang masih basah.

Indonesia yang menurunkan trio Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, dan Osvaldo Haay terlihat sudah panas sejak awal.

Pada menit ke-11, Osvaldo Haay sukses membuka keunggulan untuk Indonesia.

Gol ini berawal dari umpan panjang Evan Dimas ke arah Saddil Ramdani yang sudah berlari di sisi kanan.

Saddil kemudian memberi umpan silang ke kotak penalti yang langsung disambar Osvaldo Haay dengan kaki kanannya.

Pada menit ke-21, Indonesia hampir menggandakan keunggulan ketika Saddil melepaskan tembakan keras kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Beruntung bagi Brunei bola yang sempat membentur Muhammad Wafi melebar tipis di sisi kanan gawang.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia Vs Brunei di SEA Games 2019

Pada menit ke-14, Brunei menciptakan tembakan tepat sasaran pertama. Namun, tendangan itu masih terlalu mudah untuk ditepis kiper Muhammad Riyandi.

Memasuki menit ke-20, Indonesia mulai mampu menguasai pertandingan. Kombinasi umpan pendek antar pemain Indonesia sudah mulai terlihat.

Meski menguasai laga, Indonesia masih kesulitan untuk menembus pertahanan Brunei.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com