Bayern Vs Leverkusen, Kekalahan Perdana Die Roten bersama Hansi Flick

Kompas.com - 01/12/2019, 05:48 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Bundesliga

KOMPAS.com - Leon Bailey menjadi pembeda hasil akhir laga Bayern Muenchen vs Bayer Leverkusen dalam lanjutan pekan ke-13 Bundesliga.

Duel Bayern vs Leverkusen itu dihelat di Stadion Allianz Arena, Sabtu (30/11/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Bertindak sebagai tuan rumah, Die Roten, julukan Bayern Muenchen kalah tipis 1-2 dari Leverkusen.

Leon Bailey menjadi pahlawan kemenangan tim tamu berkat sumbangan dua golnya.

Baca juga: Coutinho Mengatakan Hansi Flick Mengubah Bayern Muenchen

Adapun satu gol Bayern dicetak oleh Thomas Mueller.

Pada laga tersebut, Bayern tampil dominan dengan menguasai 74 persen ball possession, sedangkan Leverkusen hanya memiliki 26 persen.

Soal agresivitas pun Bayern lebih unggul. Robert Lewandowski dkk melepaskan total 24 tembakan dengan 11 di antaranya tepat sasaran.

Sementara itu, Leverkusen menghasilkan tujuh shot on target dari 11 percobaan.

Tampil dominan, Bayern justru tertinggal terlebih dahulu dari Leverkusen lewat gol yang dicetak Leon Bailey pada menit ke-10.

Baca juga: Pemain Bayern Muenchen Promosikan Pochettino sebagai Pelatih Top

Gol tersebut merupakan hasil kreasi dari Kevin Volland yang melepaskan umpan terobosan akurat untuk Bailey.

Bayern semakin agresif menyerang setelah tertinggal satu langkah.

Mereka akhirnya berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui gol Thomas Mueller pada menit ke-34 setelah melakukan kerja sama segitiga dengan Lewandowski dan Leon Goretzka.

Namun, kedudukan imbang itu tak berlangsung lama.

Berselang satu menit, Leverkusen kembali unggul 2-1 atas Bayern.

Baca juga: Diisukan Balik ke Bayern, Guardiola Mengaku Masih Betah di Man City

Lagi-lagi Bailey yang menjadi aktornya. Pemuda 22 tahun itu memaksa Manuel Neuer memungut bola untuk kali kedua dari gawangnya pada menit ke-35.

Halaman:
Sumber Bundesliga
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com