Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Astana Vs Man United, 4 Pemain Belia Setan Merah Akan Lakoni Debut

Kompas.com - 28/11/2019, 10:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Man United

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membawa skuad mudanya untuk melawat ke markas Astana.

Laga Astana vs Man United merupakan lanjutan matchday kelima Liga Europa 2019-2020 Grup L.

Pertandingan Astana vs Man United akan dihelat di Stadion Astana Arena, Kamis (28/11/2019) malam WIB.

Baca juga: Kabar Transfer, Peluang Man United Dapatkan Bruno Fernandes Tipis

Dalam sesi konferensi pers jelang laga, Ole Gunnar Solskjaer mengungkapkan bahwa ia akan memberikan kesempatan para pemain mudanya untuk melakoni debut.

"Kami telah melakukan kerja luar biasa sanggup lolos (ke 32 besar) setelah empat laga," ucap Solskjaer, dikutip dari laman resmi klub.

"Ini waktunya kami memberikan pengalaman untuk pemain muda kami yang membutuhkan," kata Solskjaer.

Para pemain muda Man United yang akan diberikan kesempatan itu adalah Di'Shon Bernard (19 tahun), Ethan Laird (18), Dylan Levitt (19), dan Max Taylor (19).

Nama terakhir, Max Taylor, bahkan akan comeback setelah dinyatakan sembuh dari kanker testis yang membuatnya menepi selama delapan bulan.

"Ini sebuah perjalanan yang fantastis, melihat Max Taylor kembali. Saya telah bertemu dengannya setelah saya resmi melatih Man United," tutur Solskjaer.

Baca juga: Sheffield United Vs Man United, Kritik bagi Trio Penyerang Setan Merah

"Dia telah melalui sesuatu yang tidak banyak orang dapat melaluinya. Dia datang untuk menjadi inspirasi untuk semua pemain," ujar pelatih asal Norwegia itu.

Man United sendiri sudah dipastikan lolos ke babak 32 besar Liga Europa setelah mengoleksi 10 poin dari 4 laga.

Man United juga sedang memuncaki klasemen Grup L.

Dengan dua laga sisa, poin Setan Merah, julukan Man United, tidak akan terkejar oleh tim peringkat ketiga (Partizan) dan keempat (Astana).

Seperti diketahui, dua tim teratas dari masing-masing grup berhak melaju ke 32 besar.

Baca juga: Man United Vs Partizan, Rekor Impresif Setan Merah di Liga Europa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com