Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Vs Atletico Madrid, Gol Dybala Menangkan Si Nyonya Besar

Kompas.com - 27/11/2019, 04:55 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


TURIN, KOMPAS.com - Gol Paulo Dybala menjadi pembeda laga Juventus vs Atletico Madrid di Stadion Allianz, Selasa (26/11/2019).

Laga kelima Grup D Liga Champions itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah. Dybala membuat Juventus meraih tiga poin berkat golnya pada menit ke-46.

Hasil laga ini tidak mengubah posisi kedua tim di papan klasemen.

Namun, kemenangan ini membuat Juventus dipastikan lolos ke babak 16 besar dengan status juara Grup D.

Juventus kini memimpin dengan koleksi 13 poin unggul enam angka dari Atletico di urutan kedua.

Baca juga: Hasil Liga Champions, Real Madrid Imbang, Juventus-Tottenham Menang

Atletico harus berjuang hingga laga pamungkas Grup D untuk bisa lolos ke fase gugur. Atletico akan bersaing dengan Bayern Leverkusen yang kini duduk di peringkat tiga dengan raihan enam poin.

Di waktu yang sama, Bayern Leverkusen sukses menaklukkan Lokomotiv Moskwa dengan skor 2-0. Adapun Lokomotiv Moskwa sudah dipastikan gugur.

Jalannya pertandingan:

Di babak pertama, laga ini berjalan alot dengan tempo sedang cenderung lambat. Tidak banyak peluang tercipta dengan masing-masing tim hanya memiliki dua tembakan tepat sasaran.

Gol Paulo Dybala pada menit ke-46 menjadi pembeda di babak pertama. Dybala menciptakan gol indah lewat tendangan bebas langsung kaki kiri.

Menurut catatan Squawka, ini adalah gol ke-14 Dybala dan pertama lewat tendangan bebas di Liga Champions. Uniknya, seluruh gol Dybala tersebut diciptakan dari kaki kirinya.

Gol Dybala kali ini terbilang sangat spesial karena posisi tendangan bebas lebih dekat ke bendera sepak pojok di sisi kiri daripada gawang Atletico Madrid.

Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Juventus.

Baca juga: Real Madrid Vs PSG, Drama 4 Gol dan VAR Warnai Hasil Imbang

Atletico Madrid terlihat lebih berani memegang bola setelah Joao Felix dan Angel Correa masuk di 15 menit awal babak kedua.

Pada menit ke-67, Juventus hampir menggandakan keunggulan andai tendangan Federico Bernardeschi dari luar kotak penalti tidak membentur mistar gawang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com