Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Pelatih Tottenham, Jose Mourinho Punya Riwayat Buruk ke Pemain

Kompas.com - 21/11/2019, 10:00 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Pelatih anyar Tottenham Jose Mourinho punya perilaku buruk karena kerap berseteru dengan pemain yang dianggapnya kuran kompeten.

Tottenham Hotspur baru saja melakukan manuver cepat dengan mendatangkan Jose Mourinho guna menggantikan Mauricio Pochettino.

Yang lebih mengejutkan, peresmian Mourinho itu hanya berselang beberapa jam setelah pemecatan Mauricio Pochettino, pada Selasa (19/11/2019) atau Rabu dini hari WIB.

Performa buruk Tottenham Hotspur di semua kompetisi menjadi penyebab utama kabar mengejutkan ini.

Baca juga: Jadi Pelatih Tottenham, Jose Mourinho Ingkar Janji

Hal itu disampaikan langsung oleh orang nomor satu Tottenham Hotspur yakni Daniel Levy pada situs resmi klub.

Bos Tottenham, Daniel Levy mengonfirmasi sendiri keputusan mendadak tersebut.

" Ini adalah keputusan yang tidak mudah diambil, juga tidak tergesa-gesa. Kami sebenarnya enggan melakukan keputusan ini," kata Levy dikutip dari situs web resmi Tottenham.

"Rangkaian hasil buruk di akhir musim lalu serta awal musim ini yang mengecewakan adalah dasarnya," ucap Levy.

Baca juga: Fakta di Balik Pemecatan Pochettino dari Tottenham Hotspur

Para pemain Tottenham mungkin antusias dengan kedatangan Mourinho yang memiliki segudang prestasi.

Namun, Harry Kane dan kawan-kawan juga perlu ingat bahwa Mourinho punya rangkaian kisah buruk dengan anak-anak asuhnya.

Selain dikenal sebagai pelatih hebat, Jose Mourinho juga suka cari masalah dengan pemainnya.

Sebagai contoh di klub lamanya Manchester United, Mourinho, pernah terlibat perseteruan dengan bek Setan Merah, Luke Shaw.

Baca juga: Legenda Tottenham Sarankan Pochettino Membelot ke Arsenal

Mourinho bahkan secara terang-terangan menyebut komitmen dan semangat Shaw tak sebesar pemain-pemain Setan Merah yang lain.

"Saya tidak bisa membandingkan Shaw dengan para pemain lain karena sikap yang ditunjukkannya,” ujar Mourinho dikutip Bolasport dari Mirror.

Cara ia berlatih, komitmen, fokus, hingga ambisinya tidak bisa saya bandingkan dengan pemain-pemain lain. Shaw tertinggal jauh di belakang saat ini," tutur Mourinho.

Hingga Mourinho meninggalkan United pada 2018, Shaw tetap berada di Old Trafford.

Baca juga: Alasan Mourinho Terima Pinangan Tottenham Hotspur

Bahkan ketika menjadi nahkoda Real Madrid, Mourinho terlibat masalah dengan dua penggawa sekaligus yakni Iker Casillas dan Sergio Ramos.

Iker Casillas ketika itu lebih sering dibangku cadangkan akibat kerap beradu argumen dengan Mourinho.

Sementara bersama Sergio Ramos perseteruan berakibat hingga pada keinginan bek Los Blancos untuk hengkang andai Jose Mourinho kembali ke Santiago Bernabeu. (Ade Jayadireja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com