Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Indonesia, Negara Lain yang Berminat Jadi Host MotoGP Bertambah

Kompas.com - 15/11/2019, 08:00 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Crash.net

KOMPAS.com - Negara baru yang berminat menjadi tuan rumah seri MotoGP ternyata tak cuma Indonesia.

Sebab, semakin banyak negara-negara lain yang juga menyatakan minatnya untuk menjadi tuan rumah MotoGP.

Belum lama ini, Hungaria telah bergabung dengan daftar negara-negara baru yang sedang mencari tempat dalam jadwal MotoGP di masa mendatang.

Sebuah 'nota kesepahaman' telah ditandatangani antara pemerintah Hungaria dan Dorna Sports untuk menjadi host MotoGP dari tahun 2022 hingga 2026.

Penyelenggaraan MotoGP di Hungaria direncanakan dihelat di sirkuit baru yang berlokasi di sebelah timur negara tersebut.

"Saya sangat bangga dapat mengumumkan negosiasi untuk penambahan negara lain dalam kalender MotoGP di masa depan. Kami terus melihat olahraga ini tumbuh dan berkembang di seluruh dunia," kata CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta.

"Sebuah balapan baru - dan sirkuit - di Hungaria adalah prospek yang menarik bagi kita semua. Membawa MotoGP kembali ke negara dengan tradisi balap yang hebat. Kami senang melihat MotoGP memainkan peran kunci di masa depan," ujar dia melanjutkan.

Baca juga: Malam Ini, Jorge Lorenzo Diisukan Umumkan Pensiun dari MotoGP

Menteri Inovasi dan Teknologi Hungaria, Lsszlo Palkovics, belum lama ini mempresentasikan rencana di hadapan Parlemen Hungaria.

Keputusan akhir tentang lokasi sirkuit diharapkan terealisasi pada awal tahun 2020.

"Saya sangat senang mengumumkan MotoGP akan kembali ke Hungaria," kata Palkovics.

"Segera, strategi untuk pengembangan olahraga motor Hungaria akan diserahkan kepada pemerintah; strategi ini akan mencakup berbagai tujuan dan tindakan," ujar dia menambahkan.

Selain pengembangan dalam dunia olahraga dan pariwisata, Palkovics menilai penyelenggaraan MotoGP juga diperlukan karena industri memiliki dampak dominan pada keberhasilan ekonomi Hungaria.

Hungaria sudah memiliki sirkuit yang rutin menjadi tuan rumah seri Formula 1, yakni Hungaroring.

Seperti Hungaroring, Palkovics menyebut sirkuit baru untuk MotoGP disebutnya juga akan memainkan peran kunci.

The Hungaroring tercatat pernah mengadakan Grand Prix 500cc pada tahun 1990 dan 1992.

Halaman:
Sumber Crash.net
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com