Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hong Kong Open 2019, Jonatan Christie Berhasil Tembus Perempat Final

Kompas.com - 14/11/2019, 15:04 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebulus tangkis tunggal putra andalan Indonesia, Jonatan Christie, berhasil melaju ke babak perempat final pada ajang Hong Kong Open 2019.

Jojo, panggilan akrab Jonatan Christie, berhasil menang atas pebulu tangkis asal India, Prannoy HS, dua gim langsung dengan durasi 38 menit.

Jojo berhak melaju ke babak perempat final Hong Kong Open 2019 seusai mengalahkan lawannya dengan skor 21-12, 21-19.

Pertandingan Jonatan Christie vs Prannoy HS digelar di Hong Kong Coliseum pada Kamis (14/11/2019)

Selanjutnya, Jojo akan berjumpa pemenang antara partai yang mempertemukan Lin Dan (China) vs Anders Antonsen (Denmark) pada babak perempat final Hong Kong Open 2019.

Baca juga: Hong Kong Open 2019, Ruselli Hartawan Tembus Perempat Final

Jalannya pertandingan

Jojo memulai gim pertama dengan kurang mulus kala menghadapi pebulu tangkis tunggal putra India Prannoy HS.

Namun, tidak perlu waktu lama bagi Jojo untuk menemukan bentuk permainannya.

Sempat tertinggal 1-4 pada awal babak gim, Jojo mampu menyamakan kedudukan dan merebut keunggulan menjadi 6-5.

Jojo yang mulai panas, mampu mempertahankan keunggulan hingga interval gim pertama dengan skor 11-7.

Selepas interval gim pertama, Prannoy HS belum mampu memberikan perlawanan berarti terhadap Jojo.

Alhasil, Jojo terus mampu mempertahankan keunggulan dan berhasil merebut gim pertama dengan skor cukup jauh, 21-12.

Baca juga: Hong Kong Open 2019, Ahsan/Hendra ke Perempat Final Usai Menangi Perang Saudara

Sama seperti gim pertama, Jojo tampil kurang meyakinkan pada awal gim kedua setelah tertinggal cukup jauh 3-8 dari Prannoy HS.

Beruntung, Jojo mampu bangkit dan memperkecil ketertinggalan menjadi 9-11 pada interval gim kedua.

Selepas turun minum, Jojo terus mampu mengejar perolehan poin Prannoy HS hingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 13-13.

Aksi kejar-mengejar antara kedua pebulu tangkis tersaji setelah itu. Jojo yang selalu tertinggal sejak awal gim kedua, mampu merebut keunggulan pada skor 16-15.

Pertandingan semakin menarik menuju pengujung gim kedua. Sempat disamakan pada poin 19-19, Jojo mampu mengakhiri perlawanan Prannoy HS dengan skor akhir 21-19.

Hasil ini sekaligus membawa Jonatan Christie melaju ke babak perempat final Hong Kong Open 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com