Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Dedi Gusmawan di Timnas Indonesia, Spesialis Lawan Malaysia

Kompas.com - 11/11/2019, 16:20 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada cerita unik di balik kembalinya bek Semen Padang, Dedi Gusmawan, ke timnas Indonesia.

Sebab, pemain berusia 33 tahun itu seolah mengulang cerita dipanggil timnas Indonesia untuk melawan Malaysia pada 2014 dan 2016.

Hampir setiap dipanggil ke ke timnas Indonesia, Dedi Gusmawan selalu berhadapan dengan Malaysia.

Dedi Gusmawan kali pertama dipanggil timnas Indonesia pada 2014 lalu. Saat itu, Dedi Gusmawan dipanggil untuk laga uji coba melawan Yaman, Malaysia, dan Kamboja.

Pemain asal Deli Serdang itu hanya dimainkan sebagai pemain cadangan di laga kontra Kamboja.

Dedi Gusmawan kembali dipanggil timnas pada 2016. Lagi-lagi, Dedi Gusmawan dipanggil untuk persiapan uji coba melawan Malaysia. Namun, dia hanya turun sebagai pemain pengganti.

Kala itu, Indonesia menang dengan skor 3-0 atas Malaysia.

Baca juga: Pemain Timnas U-19 Boleh Main di Liga 1, Tak Takut Kariernya Rusak?

"Masih ingat sekali, waktu kami menang melawan Malaysia di Solo (2016). Itu waktu pertama timnas bermain setelah disanksi FIFA. Saya juga bermain menggantikan Yanto Basna," cerita Dedi Gusmawan kepada KOMPAS.com.

Kini, Dedi Gusmawan kembali masuk skuad timnas Indonesia. Dan, seperti pada dua kesempatan sebelumnya, Dedi Gusmawan dipanggil untuk laga melawan Malasyia.

Bedanya, Dedi Gusmawan kali ini bukan dipanggil timnas Indonesia untuk sebuah pertandingan uji coba.

Dedi mengaku ada kesan tersendiri ketika berhadapan dengan Malaysia.

"Gak tau kenapa kalau lawan Malaysia merinding-merinding gimana gitu," ucap kapten Semen Padang itu

Nama Dedi Gusmawan masuk dalam daftar 23 pemain timnas Indonesia untuk menjalani laga Kualifikasi Piala Dunia 2020 melawan Malaysia.

Baca juga: Timnas U-19 Vs Korea Utara, Bagus Kahfi Merasa Jadi Orang Kampung

Dedi tidak sendiri, ia akan ditemani rekan setimnya Teja Paku Alam yang terlebih dahulu menjadi langganan timnas.

Pertandingan antara timnas Indonesia vs Malaysia akan digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, Selasa 19 November nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com