Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fary Francis: Indonesia Harus Bangga Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Kompas.com - 27/10/2019, 13:48 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Calon Ketua Umum PSSI Fary Djemi Francis menyatakan bahwa Indonesia patut bangga karena ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Keputusan resmi penunjukan Indonesia ini diumumkan resmi oleh Presiden FIFA, Gianni Infantino, dalam FIFA Council Meeting di Shanghai, China, pada Kamis (24/10/2019).

Fary Francis pun menilai bahwa kabar baik itu tentu sangat membanggakan bagi masyarakat Indonesia.

"Kita sepatutnya bangga dan bahagia dengan penunjukan ini. Ada banyak dampak positif yang bisa kita rasakan," kata Fary Francis, yang juga adalah mantan Ketua Komisi V DPR RI itu, kepada Kompas.com di Kupang, Minggu (27/10/2019).

Menurut Fary, salah satu hal yang bisa membuat masyarakat bangga adalah karena timnas U-20 Indonesia sudah pasti otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2021.

Baca juga: Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Risma Beri Imbauan untuk Bonek

Indonesia kali pertama lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 hampir setengah abad silam.

Ketika itu, di Tokyo 1979, Indonesia juga lolos ke Piala Dunia Junior dan berhadapan dengan Argentina, Polandia, dan Yugoslavia.

Fary mengatakan, tampilnya timnas di Piala Dunia U-20 2021 tentu juga bisa menjadi etalase penting buat para pemain Garuda Muda.

"Mereka akan dipantau dan dilirik oleh banyak scouter klub-klub besar dunia nantinya," ujar Fary yang punya koneksi internasional bagus ini.

Kini, ada 10 stadion disiapkan yang tersebar di Jakarta, Bekasi, Bogor, Cikarang, Bandung, Solo, Surabaya, dan Bali.

Baca juga: Dampak Positif Penunjukan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Di kota-kota itu, tentu, juga akan ada percepatan pembenahan infrastruktur.

"Kita juga berharap, sektor informal plus industri wisata kita juga terpacu maju," tutup politisi Partai Gerindra itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com