Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Man City Vs Wolves, The Citizens Tanpa Kevin de Bruyne

Kompas.com - 06/10/2019, 12:20 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Manchester City terancam pincang saat menjamu Wolverhampton Wanderes pada laga pekan ketujuh Premier League - kasta teratas Liga Inggris.

Laga Man City vs Wolves akan digelar di Stadion Etihad, Manchester, Minggu (6/10/2019) malam ini.

The Citizen - julukan Man City - mendapatkan tantangan untuk mempertahankan penampilan gemilang mereka.

Man City menjamu Wolves dengan mengantongi rekor apik, yakni setelah meraih kemenangan beruntun dalam delapan laga terakhir di semua kompetisi.

Bukan hanya itu, saat melakoni laga kandang terakhir di Liga Inggris pada 21 September lalu, Man City menang besar dengan skor 8-0 atas Watford.

Akan tetapi, kondisi skuad Man City kini berbeda. Tim Manchester Biru kehilangan gelandang andalan mereka, Kevin de Bruyne, saat meladeni Wolves.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris, Ada Chelsea, Arsenal, Man City dan Man United

De Bruyne harus menepi lantaran terkena cedera kunci paha saat membantu Man City mengalahkan Dinamo Zagreb pada pertandingan kedua fase grup Liga Champions di Stadion Etihad, Rabu (2/10/2019).

Cedera yang diderita De Bruyne tidak cukup serius, tapi manajer Man City Pep Guardiola tampaknya akan tetap mengistirahatkan sang pemain dalam laga melawan Wolves, malam nanti.

Meski begitu, Man City mendapatkan kabar baik dari bek andalan mereka, John Stones, yang bisa kembali ke lapangan setelah pulih dari cedera paha.

Di sisi lain, tim tamu juga bakal kehilangan striker mereka, Diogo Jota, yang sedang dirundung cedera pergelangan kaki.

Baca juga: Man City Vs Wolverhampton, The Citizens Tanpa Kevin De Bruyne

Jota terkena cedera saat turun membela Wolves pada laga Liga Europa, tengah pekan ini.

Kendati demikian, tidak ada pemain lain Wolves yang harus absen karena cedera atau sanksi. Oleh karena itu, skuad Wolves diprediksi akan tampil dengan kekuatan penuh.

Saat ini, posisi Man City dan Wolves terpaut jauh di papan klasemen Liga Inggris.

Man City masih menduduki peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan koleksi 16 poin dari 7 laga yang sudah dijalani.

Pasukan Guardiola itu tertinggal delapan poin dari Liverpool yang memimpin klasemen sementara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com