Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP, Rossi Dipaksa Kerja Keras di Tengah Penampilan Quartararo

Kompas.com - 14/09/2019, 11:15 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pebalap Yamaha Valentino Rossi mengatakan bahwa kehadiran Fabio Quartararo saat ini memaksa para pebalap lain untuk lebih bekerja keras dalam persaingan juara MotoGP.

Pernyataan tersebut dilontarkan ketika para rider menjalani seri balapan yang akan berlanjut di Sirkuit Misano, San Marino, pada Minggu (15/9/2019).

Rossi menilai rookie asal tim satelit Petronas Yamaha SRT itu seolah memberi standar baru bagi para pebalap kenamaan untuk selalu siap bersaing dalam setiap seri balapan MotoGP.

Fabio Quartararo saat ini menduduki peringkat kedelapan klasemen sementara dengan meraih 92 poin dari 12 seri yang telah dijalankan.

Baca juga: Quartararo Tercepat di FP1 GP San Marino, Rossi Kesembilan

Quartararo juga beberapa kali meraih podium dengan dua kali meraih peringkat ketiga di Sirkuit Assen dan Austria serta peringkat kedua di GP Catalunya Spanyol.

Performanya yang impresif pada musim perdana pun menuai pujian banyak pihak, terutama dari Rossi sendiri.

Dilansir dari GPOne, Sabtu (14/9/2019), Valentino Rossi pun juga mengakui kehadiran Quartararo memberikan dampak yang signifikan kepada tim satelit milik Yamaha sekarang.

"Pada sesi tes, Quartararo membuat saya, Franco Morbidelli, dan Maverick Vinales harus berusaha keras mengimbangi dia," kata Rossi.

"Yamaha pun bekerja keras memperbaiki kualitas motor," kata pebalap asal Italia itu.

Baca juga: Quartararo Asapi Marquez di FP1 MotoGP San Marino

Rossi juga memberikan tanggapan ketika ditanya soal peluang motor Yamaha untuk tampil bagus di GP San Marino.

"Kalau Anda berpikir Yamaha adalah tim yang harus dikalahkan, saya harap demikian," kata pebalap asal Italia tersebut.

Rossi berharap Yamaha bisa tampil kompetitif dalam balapan GP Misano yang akan digelar Minggu besok.

Dia juga bertekad bisa bersaing untuk memperebutkan podium setelah tampil tak maksimal pada MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone.

Pada sesi free practice 2 (FP2) yang digelar Jumat kemarin, Vilnales keluar sebagai pebalap tercepat.

Disusul Fabio Quartararo menempati posisi kedua dengan catatan waktu 1 menit 32,83 detik.

Sementara itu, Valentino Rossi berada di peringkat keempat dengan catatan waktu lebih lambat 0,299 detik dari Vinales. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com