Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perseru Vs Persela, Nilmaizar Tak Peduli Kekuatan Anyar Tuan Rumah

Kompas.com - 11/09/2019, 12:27 WIB
Hamzah Arfah,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Persela Lamongan akan menghadapi Perseru Badak Lampung FC dalam laga tunda pekan ke-12 Liga 1 2019.

Duel yang seharusnya terjadi pada putaran pertama tersebut akan berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (11/9/2019).

Dalam laga tersebut, baik Persela maupun Perseru diperbolehkan menggunakan pemain yang baru direkrut pada bursa transfer paruh musim.

Ini sesuai dengan aturan yang ditetapkan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB), selaku operator kompetisi.

Baca juga: Perseru Vs Persela, Tim Tamu Optimistis Raih Tiga Poin

Perseru asuhan Milan Petrovic, semakin kuat jelang laga ini.

Mereka cukup aktif selama berlangsungnya bursa transfer karena berhasil mendapatkan tanda tangan Reva Adi Utama, Saepuloh Maulana, Antony Golec, Kelvin Wopi, Arthur Bonai dan Bojan Malisic.

Kemungkinan besar, Perseru sudah bisa menurunkan semua pemain anyar tersebut.

Meskipun demikian, Persela tidak gentar. Mereka siap menghadapi kekuatan tuan rumah.

“Ini menarik ya, putaran pertama belum selesai kemudian semua pemain baru bisa dimainkan, dan memang aturannya seperti itu, jadi kita ikuti saja,” ujar pelatih Persela, Nilmaizar, Selasa (10/9/2019).

"Tetapi saya lihat semua tim kan begitu (diperbolehkan menggunakan pemain baru yang didaftarkan). Semua tim ada keunggulan dan keuntungan masing-masing."

“Kalau saya sih hadapi saja yang ada. Kan ini pertempuran dengan Badak Lampung, jadi siapa yang bagus itu yang akan menang.”

Baca juga: Demerson Gantikan Posisi Amevor di Persela Lamongan

Persela pun memiliki pemain baru. Tim berjulukan Laskar Joko Tingkir tersebut mendatangkan Demerson Bruno sebagai suksesor Mawouna Kodjo Amevor di posisi stopper.

Sementara untuk pemain lokal, ada sosok Izmy Yaman Hatuwe yang dipinjam dari PS Tira-Persikabo, dan Fery Sistianto.

“Saya memaksimalkan apa yang ada, hanya ini yang ada, saya cari pemain di atas rata-rata nggak ada," ujar Nilmaizar.

"Artinya, ada pemain datang tetapi kualitas sama atau di bawah yang ada, jadi nggak bagus. Jadi kami maksimalkan yang ada dengan baik,” kata Nil.

“Mudah-mudahan pada putaran kedua ini, ada dua atau tiga pemain lokal yang akan bisa meningkat kemampuannya,” tutur dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso Sayangkan Kasus Pengeroyokan Wasit oleh Pemain Profesional di Laga Tarkam

Aji Santoso Sayangkan Kasus Pengeroyokan Wasit oleh Pemain Profesional di Laga Tarkam

Liga Indonesia
Indonesia Open 2024, Wang Zhi Yi Tak Mau Diganggu Bising Istora Saat Vs Ester

Indonesia Open 2024, Wang Zhi Yi Tak Mau Diganggu Bising Istora Saat Vs Ester

Badminton
Hasil Lengkap Indonesia Open 2024: Dua Wakil Tersingkir di Babak Awal

Hasil Lengkap Indonesia Open 2024: Dua Wakil Tersingkir di Babak Awal

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Ginting Tersingkir

Hasil Indonesia Open 2024: Ginting Tersingkir

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Badminton
Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Badminton
Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com