Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi Euro 2020, De Bruyne 3 Assist, Belgia Menang Telak

Kompas.com - 10/09/2019, 05:20 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.comTimnas Belgia meraih kemenangan telak ketika melawat ke markas Skotlandia pada lanjutan matchday keenam Kualifikasi Euro 2020.

Bertanding di Hampden Park, Glasgow, Senin (9/9/2019) atau Selasa dini hari WIB, laga Skotlandia vs Belgia berakhir dengan skor 0-4 untuk kemenangan tim tamu.

Gelandang timnas Belgia, Kevin De Bruyne, tampil impresif setelah berhasil mencatatkan tiga assist plus satu gol ke gawang Skotlandia.

Baca juga: Irlandia Utara Vs Jerman, Der Panzer Taklukkan Tuan Rumah

The Reds Devil, julukan timnas Belgia, berhasil unggul saat laga baru berjalan sembilan menit.

Menerima umpan De Bruyne, Romelu Lukaku melepaskan sepakan kaki kirinya yang menghujam jala David James Marshall.

Pasukan Roberto Martinez sukses menggandakan keunggulan pada menit ke-24 lewat Thomas Vermaelen, lagi-lagi lewat assist De Bruyne.

Delapan menit berselang, giliran Toby Alderweireld yang memanfaatkan umpan De Bruyne lewat sundulannya yang menggetarkan jala Skotlandia.

Menit ke-82, De Bruyne akhirnya bisa mencetak gol sendiri.

Mendapatkan umpan dari Lukaku, gelandang 28 tahun itu melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti. Belgia mengunci skor 4-0 hingga laga usai.

Baca juga: Estonia Vs Belanda, Ryan Babel Cetak 2 Gol, De Oranje Menang Telak

Pada saat yang bersamaan, dua tim unggulan, yakni Belanda dan Jerman juga berhasil menang.

Timnas Belanda sukses menundukkan tuan rumah Estonia dengan skor 4-0 di Stadion A Le Coq, Talinn.

Ryan Babel tampil gemilang pada laga tersebut. Ia berhasil menyarangkan dua gol, yakni pada menit ke-17 dan ke-48.

Adapun dua gol lain De Oranje -julukan timnas Belanda- dicetak oleh Memphis Depay (76') dan Georgini Wijnaldum (87').

Sementara itu, timnas Jerman berhasil meraih hasil positif seusai berhasil mengalahkan tuan rumah Irlandia Utara.

Bertanding di Windsor Park, Senin (9/9/2019) atau Selasa dini hari WIB, laga Irlandia Utara vs Jerman berakhir dengan skor 0-2.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com