Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Belgia Sebut Lukaku Terlihat Bahagia dan Bebas

Kompas.com - 09/09/2019, 20:44 WIB
Mochamad Sadheli ,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez, mengatakan bahwa striker Romelu Lukaku terlihat lebih bahagia dan bebas selepas pindah ke Inter Milan.

Seperti diketahui, Lukaku pindah dari Manchester United ke Inter Milan setelah dipinang dengan 65 juta euro atau setara dengan Rp 1 triliun pada bursa transfer musim panas lalu.

Nilai itu merupakan harga nego yang sebelumnya seharga 80 juta euro atau Rp 1,2 triliun.

Gabung ke Inter Milan, Lukaku langsung moncer dengan mencetak dua gol dalam dua pertandingan pekan pertama Liga Italia. 

"Ini adalah kali pertama saya melihat dia (Romelu Lukaku) bebas dan senang. Berkali-kali berada di kamp, saya belum pernah melihat dia begitu fokus, senang, dan segar dengan tantangan baru," terang Roberto Martinez dilansir dari sportskeeda.

Baca juga: Romelu Lukaku Lebih Berguna daripada Icardi di Inter Milan

Menurut Roberto Martinez, kepindahan Romelu Lukaku menjadi salah satu alasan di balik perubahan positif yang dia rasakan.

"Saya pikir dia sekarang sedang menghadapi masa karier terbesarnya di sepak bola dengan pindah ke Inter Milan," kata Martinez.

"Dan dia sangat terdorong untuk menjadi tampil sebagus mungkin untuk tim nasional, jadi saya sangat terkesan dengan kebahagiaannya," tutur pria berkebangsaan Spanyol ini.

Mantan pelatih Everton ini juga mengungkapkan perjalanan Lukaku sebelum sampai pada titik saat ini.

Baca juga: Lukaku Jadi Korban Rasisme, Ultras Inter Justru Bela Fan Cagliari

"Pertama kali dia berada di Anderlecht, kemudian diboyong Chelsea dengan transfer besar," ujar Martinez.

Selama di Chelsea, performa Lukaku kurang meyakinkan lantaran tak mencetak gol gol dari 10 pertandingan. Dia lantas dipinjamkan ke West Bromwich Albion selama satu musim.

"Seperti Anda ketahui, dia berada di West Brom dan kemudian transfer ke Everton. Setelah itu, penawaran besar ke Manchester United dan saat ini di Inter," bebernya.

Baca juga: Romelu Lukaku Keluarkan Pernyataan soal Isu Rasial dalam Sepak Bola

Bergonta-ganti seragam dalam kurun waktu yang dekat dimata Martinez bukanlah sebuah kemunduran.

"Romelu tidak terpengaruh soal itu (pindah klub), dia selalu terlihat semangat. Hidupnya adalah sepak bola, dia hanya hidup untuk mencetak gol dan bermain efektif untuk level nasional atau klub," tandasnya.

Selama di Inter Milan dirinya menjawab kepercayaan pelatih Antonio Conte dengan dua gol dari dua pertandingan.

Gol pertamanya sekaligus gol debut selama berseragam biru hitam.

Baca juga: Inter Milan Menang, Lukaku Senang meski Diserang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com