Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Basket 3x3 Indonesia Akan Ikuti Kejuaraan FIBA di Maladewa

Kompas.com - 06/09/2019, 18:50 WIB
Nugyasa Laksamana,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim nasional bola basket 3x3 putra akan berangkat ke Maladewa untuk mengikuti kompetisi FIBA 3x3 Asia Quest 2019.

Pelatih kepala timnas 3x3 Ali Budimansyah telah memilih empat pemain untuk mengikuti kompetisi di Maladewa.

Keempat pemain yang dimaksud adalah Oki Wira, Surliyadin, Respati Ragil, dan Alan.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Euro 2020, Malam Ini Jerman Vs Belanda

Mereka akan dipantau terkait kemampuan dalam bermain di kompetisi internasional, baik itu dari segi individu maupun kerja sama tim, khususnya 3x3.

Hal itu diperlukan mengingat bahwa keempat pebasket terpilih memiliki latar belakang bola basket 5 on 5.

Sebelum berangkat, mereka sudah sempat menjalani sesi latihan selama kurang lebih dua pekan di Jakarta bersama empat pemain lainnya yang terpilih dalam showcase training camp (TC).

Selama dua pekan kemarin, mereka dilatih untuk mengubah pola pikir untuk dapat menyesuikan dengan permainan 3x3.

Pemain harus bisa mengambil keputusan yang tepat dan cepat dalam bermain bola basket 3x3.

Sementara itu, Manajer Tim Nasional 3x3, Rama Datau, mengatakan bahwa dalam kompetisi ini Indonesia tidak memasang target kemenangan maupun raihan posisi.

"Kami hanya ingin melihat bagaimana skill mereka dalam berkompetisi di kancah mancanegara. Ini adalah bagian dari proses seleksi TC tahap 1," ujar Rama.

Timnas 3x3 putra juga sedang menjalani pelatihan dengan bermaterikan 8 pemain dan nantinya akan disaring lagi menjadi 6 pemain pada Oktober untuk proses TC selanjutnya.

Para pemain sudah berangkat ke Maladewa pada Kamis (5/9/2019) dan mendapatkan sokongan dari salah satu perusahaan e-commerce Indonesia, Ayoomall.com.

Baca juga: Cile Vs Argentina, Tim Tango Tumpul Tanpa Lionel Messi

CEO Ayoomall.com, Basuki Surodjo, menyatakan bahwa sangat mendukung kegiatan olahraga di Indonesia, khususnya bola basket 3x3.

Selain karena semakin populer di kalangan milenial, cabang olahraga basket 3x3 juga sesuai dengan target pasar Ayoomall.com.

Olahraga adalah salah satu cara untuk membangun sumber daya manusia (SDM) sesuai dengan program Bapak Presiden Joko Widodo, yaitu pembangunan SDM," ujar Basuki.

Ayoomall.com percaya, melalui olahraga, akan muncul semangat juang tinggi dan pantang menyerah serta yang terpenting adalah sportivitas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com