Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Pemain Timnas U-19 Indonesia untuk Laga Lawan Iran

Kompas.com - 02/09/2019, 15:21 WIB
Mochamad Sadheli ,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Sebelum benar-benar siap bertanding di Kualifikasi Piala AFC U-19, timnas U-19 Indonesia melakukan serangkaian latih tanding.

Salah satunya laga uji coba internasional melawan Iran, yang akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (7/9/2019).

Pelatih timnas U-19, Fakhri Husaini, menegaskan tidak ada pemain baru dalam 23 pemainnya.

"Saya belum tergelitik untuk memanggil pemain baru di dua laga uji coba internasional melawan Iran," kata Fakhri.

Baca juga: Terkendala Tiket, Laga Timnas U-19 Indonesia Vs Iran Diundur

Tidak ada nama baru tersebut tentu bukan tanpa alasan. Fakhri sendiri sempat memikirkan untuk mencari tenaga anyar agar permainan timnas agak segar.

"Sebab, saat saya melakukan pencarian pemain di beberapa pertandingan Elite Pro Academy U-18, para pemain yang saya incar, malah belum menunjukkan penampilan yang bisa meyakinkan saya untuk memboyong mereka ke timnas," katanya.

"Karena itu, saya masih percayakan pemain-pemain yang ikut saya di Vietnam kembali berlatih dan bertanding di dua uji coba nanti," kata Fakhri.

Laga uji coba internasional ini merupakan yang pertama bagi David Maulana dan kawan-kawan setelah Piala AFF U-18 di Vietnam.

Baca juga: Kekurangan Timnas U-19 di Mata Fakhri Husaini

Skuad Garuda Muda terpaksa duduk di peringkat ketiga setelah gagal lolos di semifinal melawan Malaysia dengan skor 3-4.

Rencananya, latih tanding lawan Iran ini akan diadakan dua kali, yakni di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (7/9/2019), dan di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (11/9/2019).

Baca juga: Catat, Ini Jadwal Timnas U-15 di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020

"Melawan Iran di dua laga uji coba internasional akan menjadi pertandingan yang ketat, mereka lawan kuat, tetapi bukan berarti tidak memiliki kelemahan," ucap Fakhri.

"Ini baik bagi anak-anak untuk menambah jam terbang dan pengalaman bertanding internasional mereka," kata pria berusia 54 tahun ini.

Kegagalan merengkuh juara pada Piala AFF U-18 membuat dirinya memiliki catatan penting sebagai bahan evaluasi.

Baca juga: Ikuti Turnamen di Qatar, Timnas U-15 Bertemu dengan Legenda Barcelona

"Evaluasi kami lebih ke taktik, gol kemasukan timnas berasal dari setpiece. Masalah sederhana, tetapi serius untuk masa depan tim ini. Posisi penjaga gawang, lini pertahanan dan ujung tombak mungkin adalah keperluan tim ini ke depannya," katanya.

Sebelumnya, tim besutan Fakhri Husaini ini dijadwalkan akan bertanding pada tanggal 4 dan 7 September 2019.

Halaman:
Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com