Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Indonesia Vs Malaysia, Tim Harimau Malaya Pakai Jasa Psikolog

Kompas.com - 29/08/2019, 07:08 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), akan menggunakan seorang psikolog untuk mendampingi timnas Malaysia yang akan menghadapi timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Malaysia akan menghadapi Indonesia pada laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Laga Indonesia vs Malaysia itu dijadwalkan akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (5/8/2019).

Baca juga: Jelang Timnas Indonesia Vs Malaysia, McMenemy Jajal 2 Formasi

Sejumlah persiapan telah sedang sedang dilakukan kedua tim menjelang pertandingan tersebut.

Seperti timnas Indonesia yang telah menggelar pemusatan latihan (TC) sejak Kamis (22/8/2019) di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor dan menggelar laga uji coba melawan Persika Karawang 3 hari setelahnya.

Di kubu tim tamu, Malaysia, juga melakukan persiapan dengan menunjuk seorang psikolog untuk mendapingi timnas Malaysia.

Langkah ini untuk memperkuat pola pikir para pemain timnas Malaysia untuk segala kemungkinan kontra timnas Indonesia.

Baca juga: Jelang Timnas Indonesia Vs Malaysia, 7 Pemain Absen Latihan Perdana

Soal pemakaian jasa psikolog, ini akan dilakukan jika ada permintaan dari pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe.

Wakil Presiden FAM, Datuk Mohd Yusoff Mahadi mengatakan, ia akan berdiskusi dengan Cheng Hoe untuk memastikan bahwa kebutuhan tim dapat dipenuhi.

”Kami menyadari (pertandingan) di Indonesia, jadi secara mental kami harus kuat jika para pemain tidak ingin ’terkoyak’ (secara mental),” kata Yusoff Mahadi.

”Tidak hanya persiapan fisik dan taktik, mental juga penting untuk menyerap tekanan di stadion.”

”Sekarang, kami selalu memantau dan mendekati para pemain. Ini masih dini untuk memutuskan tetapi pada hari kedua kami akan membicarakannya dengan pelatih,” tuturnya seperti dikutip BolaSport.com dari Berita Harian.

Baca juga: PSSI Dapat Suntikan 4 Sponsor Baru untuk Timnas Indonesia

Yusoff Mahadi juga menjelaskan mekanisme kerja psikolog untuk timnas Malaysia ini.

”Jika seorang pelatih merasa perlu, kami akan melakukannya (menunjuk psikolog),” ucap Yusoff Mahadi.

”Semuanya tergantung pada pelatih untuk memutuskan, apakah perlu atau tidak,” katanya.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com