Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seperti Musim Lalu, David De Gea Masih Dilanda Blunder dan Masalah

Kompas.com - 26/08/2019, 21:20 WIB
Firzie A. Idris,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kiper Manchester United, David De Gea, harus siap kembali menerima kritik pedas usai kekalahan 1-2 Man United dari Crystal Palace, Sabtu (24/8/2019).

Kesalahan organisasi lini belakang mungkin bertanggung jawab kepada gol pertama Crystal Palace yang dicetak oleh Jordan Ayew.

Jarak kedua bek tengah, Victor Lindelof dan Harry Maguire, memberikan penyerang baru Palace itu keleluasan waktu dan luang untuk memilih arah tembakannya.

Namun, David De Gea harus menerima bahwa gol kedua Crystal Palace yang dicetak oleh Patrick Van Aanholt jauh di masa injury time merupakan blundernya.

Ia gagal menghentikan tembakan bek kiri Crystal Palace tersebut yang mengarah ke tiang dekat.

Baca Juga: Arsenal dan Tottenham, Tetangga London Utara yang Bernasib Sama

Selain dua gol Crystal Palace di Old Trafford itu, musim ini De Gea juga kebobolan dari tembakan jarak jauh Ruben Neves saat Manchester United bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers.

Ada garis merah dari ketiga gol yang diterima David De Gea musim ini.

Gol Jordan Ayew dan Ruben Neves adalah tembakan tepat sasaran pertama yang mengarah ke gawang David De Gea.

Sementara, gol Patrick van Aanholt juga bisa dianggap sama karena tembakan kaki kiri sang bek adalah tembakan tepat sasaran pertama (dan satu-satunya) Crystal Palace pada babak kedua duel di Old Trafford.

Bahkan, tren sama juga hampir terjadi pada laga pertama musim kontra Chelsea, partai ketika David de Gea mencatatkan clean sheet.

De Gea hampir kebobolan dari tembakan pertama lawan kalau saja tembakan gledek striker Chelsea, Tammy Abraham, tidak mengenai tiang gawang pada menit ketiga partai pembuka musim 2019-2020 tersebut.

Baca Juga: Penyerang Chelsea dan West Ham Cetak Sejarah di Dua "Road"

Harapan para fans Man United akan perbaikan performa David De Gea dari peruntungannya musim lalu mungkin akan luntur dengan performa semacam ini.

Jika dirunut dari musim lalu, clean sheet kontra Chelsea adalah satu-satunya yang David De Gea catatkan di Liga Inggris sejak partai melawan Liverpool pada 24 Februari 2019.

Dalam kata lain, De Gea hanya mencatatkan sekali tak kebobolan dari 14 laga Liga Inggris terakhir.

Sepanjang 2019, David De Gea hanya mencatatkan 5 clean sheet dari 21 pertandingan liga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com