Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Ahsan/Hendra Juara pada Kejuaraan Dunia Badminton 2019

Kompas.com - 26/08/2019, 18:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber kompas.com

KOMPAS.com - Perjalanan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada Kejuaraan Dunia Badminton 2019 menyimpan cerita menarik.

Pasangan senior tersebut untuk ketiga kalinya meraih gelar itu. Khusus Hendra, pencapaiannya membuat dia setara dengan legenda bulu tangkis Indonesia, Liliyana Natsir, yang empat kali juara.

Ahsan/Hendra memastikan diri sebagai juara setelah mengalahkan pasangan asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 25-23, 9-21, 21-15.

Berikut adalah 5 fakta kemenangan pasangan berjulukan The Daddies dalam Kejuaraan Dunia Badminton 2019 yang berlangsung St Jakobshalle, Basel, Swiss.

Baca juga: Ahsan/Hendra Raih Gelar Kejuaraan Dunia Badminton 2019

1. Final ketujuh selama tahun 2019

Medali emas Kejuaraan Dunia Badminton kali ini meneruskan kiprah cemerlang mereka sejak awal tahun 2019.

Hingga Agustus 2019, Ahsan/Hendra sudah melakoni tujuh babak final.

Final pertama mereka tahun ini terjadi pada turnamen Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Jakarta, pertengahan Januari.

Kala itu, Ahsan/Hendra bersua wakil Indonesia lainnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Sayangnya, The Daddies kalah.

Selanjutnya masuk final All England 2019 dan keluar sebagai juara.

Kemudian pasangan ini menembus final Singapore Open 2019 tetapi gagal juara.

Namun pada turnamen selanjutnya, mereka kembali ke partai puncak dan menjadi juara New Zealand Open 2019.

Baca juga: Kejuaraan Dunia 2019, Final Ketujuh Ahsan/Hendra Tahun Ini

Final kelima terjadi di Tanah Air saat melakoni turnamen Indonesia Open 2019. Pada partai puncak event Super 1.000 tersebut, Ahsan/Hendra kembali bertemu Marcus/Kevin dan lagi-lagi mereka kalah.

Berselang satu pekan, Ahsan/Hendra kembali bertemu Marcus/Kevin pada final Japan Open. Kembali, Ahsan/Hendra kalah.

Terakhir, The Daddies berhasil memperoleh gelar juara nomor ganda putra Kejuaraan Dunia Badminton 2019.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com