Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barito Putera Vs Persipura, Jacksen Bereuni dengan Mantan Timnya

Kompas.com - 22/08/2019, 20:40 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi


MARTAPURA, KOMPAS.com - Jacksen F Tiago akan kembali ke markas Barito Putera sebagai lawan setelah di awal musim mundur sebagai pelatih.

Kembali ke Banjarmasin, Jacksen yang kini menukangi Persipura Jayapura memilih bersilaturahmi terlebih dahulu kepada seluruh pemain dan manajemen Barito Putera. 

Setelah itu, Jacksen baru akan fokus memimpin Persipura menghadapi Barito Putera pada laga pekan ke-16 Liga 1 2019.

Pertandingan Liga 1 2019 antara antara Barito Putera vs Persipura akan dilangsungkan di Stadion Demang Lehman, Martapura, Jumat (23/8/2019) pada pukul 15.00 WIB.

"Kalau saya memilih bahwa ini adalah kesempatan emas buat saya untuk bersilaturahmi," ujar Jacksen saat sesi konferensi pers di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kamis (22/8/2019) sore.

"Kemarin saat saya pergi belum sempat ucapkan berpisah, mungkin ini saatnya untuk itu," kata dia lagi.

Baca juga: Klasemen Liga 1, Persipura Naik Peringkat Usai Imbangi Borneo FC

Selama menukangi Barito Putera, banyak kenangan yang Jacksen rasakan.

Menurutnya, Banjarmasin adalah salah satu tempat spesial selain Makassar, Surabaya, dan tentu saja Jayapura.

Jacksen beranggapan bahwa hal wajar bagi seorang pelatih berpindah dari satu klub ke klub lain.

"Sebuah tempat yang spesial jelas, karena hampir tiga tahun kami bersama. Di sini banyak kawan, saya merasa nyaman di sini," kenang Jacksen.

Namun, Jacksen tetap mewanti-wanti Barito Putera yang akan menjadi lawannya besok.

Baca juga: Link Live Streaming Borneo FC vs Persipura, Kick off 18.30 WIB

Walaupun punya kenangan bersama Barito, Jacksen mengatakan bahwa fokusnya saat ini adalah bagaimana mengangkat performa Persipura yang di awal musim sempat terpuruk.

Pada pertandingan besok, Jacksen pun menargetkan hasil maksimal untuk memperbaiki posisi timnya di papan klasemen.

"Kami ke sini untuk target yang terbaik. Kami ingin memperbaiki posisi agar lebih baik, itu yang menjadi tujuan utama kami dan kami berharap hasil yang maksimal," ucap Jacksen.

Saat ini, Persipura berada di posisi ke-10 klasemen dengan raihan 17 poin. Skuad Mutiara Hitam baru bermain 13 kali dengan meraih empat kemenangan, lima hasil seri, dan empat kali kalah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com