Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Usung Tema Satu Orang Satu Bendera Saat Jamu Barito Putera

Kompas.com - 19/08/2019, 10:00 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.comArema FC menyambut laga melawan Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2019 secara spesial.

Duel tersebut akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (19/8/2019) malam.

Pesta kemerdekaan bakal disematkan dalam pertandingan tersebut, yang melibatkan suporter fanatik mereka, Aremania.

Arema mengusung tema "One Man One Flag" untuk pertandingan pekan 15 Liga 1 2019 tersebut.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2019 Hari Ini, Ada Arema FC Vs Barito Putera

Panpel dan manajemen Arema FC menyiapkan agenda apresiasi kemerdekaan dengan mengibarkan bendera Merah Putih di tribune Stadion Kanjuruhan.

Aktor dari aksi tersebut, tentu saja Aremania yang hadir menyaksikan Singo Edan, julukan Arema FC, berlaga.

“Kami mengajak Aremania untuk bersama-sama memberikan apresiasi untuk perayaan HUT ke 74 kemerdekaan RI. Caranya, satu orang satu bendera Merah Putih,” ujar Media Officer Arema, Sudarmaji.

Ia pun berharap suporter yang hadir bisa membawa bendera Merah Putih.

Nantinya, bila bendera tersebut dibentangkan, tentu saja akan menjadi pemandangan unik di Stadion Kanjuruhan Kepanjen.

“Ini bentuk respek kami terhadap perjuangan para pahlawan dalam meraih kemerdekaan. Ayo berangkat ke Kanjuruhan,” sebut dia.

Baca juga: Performa Arema FC Sudah Kembali seperti Piala Presiden

Tidak cukup One Man One Flag, tantangan tersendiri juga diberikan kepada Aremania. Kreativitas pendukung tim Singo Edan itu diharapkan muncul pada momen tersebut.

Menurut dia, Aremania mendapatkan tantangan untuk datang dengan kostum adat. Nantinya, bakal dipilih 10 orang yang berhak mendapatkan hadiah.

“Kami menyiapkan hadiah sebanyak 10 jersey untuk Aremania yang datang dengan kostum adat, sesuai dengan tema kemerdekaan,” ujarnya.

Sudarmaji mengatakan, melalui pertandingan melawan Barito Putera, panpel dan manajemen Arema ingin kembali menggelorakan semangat dan kreativitas Aremania.

Bila diingat kembali, ketika Aremania pernah disanksi dilarang menyaksikan ke stadion, mereka datang dengan pakaian adat.

Baca juga: Sudahi Euforia Kemenangan atas Persebaya, Saatnya Arema FC Tatap Barito Putera

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com