Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Witan Sulaiman Mau Bergabung dengan PSIM Yogyakarta

Kompas.com - 19/08/2019, 09:41 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

YOGYAKARTAPSIM Yogyakarta serius membentuk dream team demi mewujudkan misinya lolos ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Terbaru, mereka menggaet pemain muda, Witan Sulaiman, yang sempat dikabarkan akan berkarier di luar negeri.

Ternyata, Witan berlabuh di markas Laskar Mataram. Ia tak kuasa menampik tawaran dari klub yang dilatih Aji Santoso tersebut.

Baca juga: Demi Timnas U-23 di SEA Games, Witan Sulaiman Gabung ke PSIM

Witan mengakui bahwa PSIM adalah klub yang serius mengingingkannya.

Hal ini dibuktikan dengan beberapa orang yang serius memintanya untuk bergabung.

“Pak Susanto (Bambang Susanto, CEO) sempat diskusi dengan coach Aji (Aji Santoso), lalu coach menghubungi saya. PSIM sangat serius,” ujar dia.

Keseriusan itu membuat Witan akhirnya mau menerima pinangan PSIM.

Sekalipun berlaga di Liga 2, ia melihat ambisi klub tersebut sangat kuat.

Apalagi, suporter PSIM juga terbilang sangat fanatik.

“PSIM adalah salah satu klub besar, yang punya suporter sangat fanatik,” ujarnya.

Pelatih PSIM, Aji Santoso, pun menegaskan bahwa pergerakan cepat timnya pada bursa transfer kali ini sebagai bukti nyata keseriusan manajemen.

Mereka ingin membentuk tim yang tangguh sehingga PSIM bisa kembali beraksi di panggung Liga 1 yang merupakan kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air.

Baca juga: Diminati Klub Eropa, Witan Sulaiman Juga Diburu Persebaya

Mantan pelatih Persela Lamongan tersebut berharap, di bawah kendalinya, PSIM bisa mewujudkan target itu.

“Manajemen mendukung semua permintaan saya. Dengan kekuatan baru, saya sangat yakin. Mudah-mudahan cita-cita PSIM ke Liga 1 terwujud,” ungkap Aji.

Mengenai Witan yang dia pilih, Aji memang terkenal sebagai pelatih yang senang dengan pemain muda.

Tidak heran bila pemain yang menjadi andalan Timnas U-19 Indonesia ini juga termasuk permintaan Aji.

“Saya suka pemain muda. Kalau bisa terjadi, saya juga akan buka keran seleksi untuk pemain muda dari Yogyakarta,” tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com