Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Lawan Badak Lampung Tak Jelas, Persela Pilih Pulang ke Lamongan

Kompas.com - 03/08/2019, 18:15 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Skuad Persela Lamongan diketahui memilih pulang kembali ke kota asalnya, pasca-ketidakjelasan jadwal laga melawan Perseru Badak Lampung FC.

Informasi itu diketahui dari unggahan di akun Twitter resmi Persela, @PerselaFC, pada Sabtu (3/8/2019).

Laga Perseru vs Persela seharusnya digelar di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Sabtu malam.

Namun, Panpel Perseru tak mendapatkan izin dari kepolisian.

Pasalnya, laga Perseru vs Persela digelar bersamaan dengan pembukaan Pekan Raya Lampung.

"Untuk itu, status pertandingan diserahkan kepada LIB agar ditindaklanjuti sesuai dengan Regulasi SHOOPE LIGA 1 2019," tulis kicauan di Twitter Persela.

Baca juga: Ada Kabar Laga Bakal Ditunda, Persela Sempat Hadiri Konferensi Pers

Pihak Perseru sempat meminta agar laga diundur ke hari Minggu (4/8/2019).

Namun, hingga berita ini ditulis belum ada konfirmasi dari PT LIB selaku operator pertandingan.

Skuad Persela diketahui sudah berada di Bandar Lampung sejak Kamis (1/8/2019).

Laskar Joko TIngkir bahkan sudah menggelar latihan resmi di stadion pada Jumat (2/8/2019).

Padahal, sesuai regulasi penundaan pertandingan seharusnya diberitahukan paling lambat tujuh hari sebelum pertandingan.

Pasca-keputusan pulangnya skuad Persela ke Lamongan, belum ada lagi tanggapan dari pihak Perseru.

Dikutip dari Tribun Lampung, gelaran Pekan Raya Lampung turut berpusat di sekitaran Stadion Sumpah Pemuda.

CEO Badak Lampung FC, Marco Gracia Paulo, menyatakan pihaknya sudah merapatkan soal jadwal pertandingan dengan pihak kepolisian.

Hasilnya, kepolisian tak memberikan izin laga Perseru vs Persela digelar, Sabtu malam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com