Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barito Putera Vs Persela Lamongan, Nil Maizar Syukuri Bisa Raih Poin

Kompas.com - 23/07/2019, 07:35 WIB
Hamzah Arfah,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persela Lamongan sukses melanjutkan tren positif di Liga 1 musim ini seusai berhasil menahan imbang tuan rumah Barito Putera 0-0 dalam laga di Stadion Demang Lehman, Senin (22/7/2019) malam.

Raihan satu poin terasa cukup berat dan memang layak disyukuri oleh tim Laskar Joko Tingkir setelah mereka hanya bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-36 pasca-Lucky Wahyu mendapatkan kartu kuning keduanya.

"Bagaimanapun ini harus disyukuri, dengan pemain hanya 10 orang ketika Lucky kena kartu merah pada menit ke-36, kami masih bisa mendapatkan poin," ujar pelatih Persela, Nil Maizar, selepas pertandingan.

Ia pun memuji penampilan anak didiknya saat meladeni Barito yang dinilai kompak dan berjuang keras dalam menampilkan permainan terbaik.

Baca juga: Barito Putera Vs Persela Lamongan, Nil Tak Masalahkan Jadwal Padat

"Saya apresiasi semua pemain, kompak. Tenang bermain, sabar, sehingga tidak terpancing apa pun kejadian di lapangan. Mudah-mudahan ke depan anak-anak lebih solid lagi, lebih tenang, dan rendah hati," ucap dia.

Pelatih baru Persela Lamongan, Nil Maizar.KOMPAS.com / HAMZAH Pelatih baru Persela Lamongan, Nil Maizar.

Nil juga mengaku tim asuhannya berhasil menunjukkan anomali hitung-hitungan di atas kertas, dengan 10 pemain bakal kesulitan dalam menghadapi 11 pemain.

"Kami syukurilah dapat poin 1. Kan kalau secara taktik, susah mendapatkan poin kalau kami kekurangan pemain. Mudah-mudahan hasil ini kalau kami syukuri, besok akan ditambah oleh Tuhan (menang)," kata dia.

Baca juga: Barito vs Persela, Tuan Rumah Gagal Bungkam 10 Pemain Lawan

Atas hasil ini, Persela tak beranjak dari peringkat ke-14 dengan torehan 9 poin dari 10 kali bertanding. Sementara itu, Barito menyusul tepat satu tingkat di bawahnya.

Berikut ini klasemen sementara Liga 1 2019 per Senin (22/7/2019) malam:

NoTimMnMIKSGP
1. TIRA Persikabo 10 5 5 0 20:11 20
2. Bali United 9 6 1 2 13:7 19
3. Madura United 8 5 2 1 15:5 17
4. Bhayangkara Utd 10 4 3 3 16:13 15
5. Pusamania Borneo 8 4 2 2 12:10 14
6. PSIS Semarang 10 4 2 4 10:9 14
7. Persebaya 10 3 4 3 17:14 13
8. PSM Makassar 6 4 1 1 9:4 13
9. Persib Bandung 9 3 4 2 10:9 13
10. PSS Sleman 9 3 3 3 12:12 12
11. Arema FC 8 4 0 4 13:12 12
12. Persipura Jayapura 9 2 4 3 9:13 10
13. Persela Lamongan 10 2 3 5 13:18 9
14. Badak Lampung 10 2 3 5 9:21 9
15. Kalteng Putra 9 2 2 5 7:14 8
16. Barito Putera 10 1 5 4 13:17 8
17. Persija Jakarta 7 1 3 3 7:10 6
18. Semen Padang 8 0 3 5 6:12 3
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com