Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borneo FC Vs Barito Putera, Hujan Gol Warnai Kemenangan Pesut Etam

Kompas.com - 18/07/2019, 17:37 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Hujan gol mewarnai laga Pusamania Borneo FC vs Barito Putera pada lanjutan laga Liga 1 2019, Kamis (18/7/2019). 

Bertanding di Stadion Segiri, Samarinda, laga Borneo FC vs Barito Putera itu berakhir dengan skor 4-3 untuk kemenangan tuan rumah.

Gol-gol kemenangan Borneo FC dicetak oleh Asri Akbar pada menit ke-30, Terens Puhiri pada menit ke-42, Renan Silva (58'), dan Matias Conti (pen 76').

Adapun gol Barito Putera dicetak oleh Rizky Pora pada menit ke-48, Gavin Kwan pada menit ke-54, dan Rafael Silva (65').

Baca juga: Timnas U-19 Vs Persibo Bojonegoro, Rendy Juliansyah dkk Menang

Atas hasil ini, Borneo FC kini menempati peringkat ketujuh di klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 13 poin dari tujuh pertandingan.

Adapun Barito Putera berada di posisi ke-15 dengan tujuh poin dari sembilan kali berlaga.

Bertanding di hadapan publiknya sendiri, Borneo FC mencoba menekan pertahanan lawan.

Pasukan Mario Gomez itu mendapat peluang via tendangan bebas yang dieksekusi Dirga Lasut.

Bola muntah hasil tendangan bebas itu berhasil dimanfaatkan oleh Asri Akbar yang merobek jala lawan. Skor berubah menjadi 1-0 untuk tuan rumah.

Baca juga: Liga 1, Jadwal Pertandingan yang Tak Tertata Kuras Stamina Madura United

Tertinggal, Barito Putera meningkatkan serangan.

Jelang babak pertama usai, tim tamu mendapat hadiah penalti setelah Wildansyah melakukan handball di area penalti.

Namun, eksekusi penalti Samsul Arif membentur tiang gawang.

Setelah itu, Borneo FC sukses memanfaatkan serangan balik dari kegagalan penalti tersebut untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-42.

Usaha Terens Puhiri berhasil membobol gawang kiper Muhammad Riyandi sehingga skor berubah menjadi 2-0 dan bertahan hingga babak pertama usai.

Baca juga: Borneo FC Sambut Baik Penurunan Harga Tiket Pesawat

Pada babak kedua, permainan kian terbuka. Barito Putera sempat membuat penonton tuan rumah terhenyak setelah mencetak dua gol penyama kedudukan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com