Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Kalteng Putra, Patrich Wanggai Bakal Bersikap Profesional

Kompas.com - 16/07/2019, 10:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Penyerang Kalteng Putra FC, Patrich Steve Wanggai, mengakui pertandingan antara timnya dan Persib Bandung pada pekan ke-9 Liga 1 2019 menjadi laga emosional bagi dirinya.

Wanggai merupakan mantan pemain Persib. Ia bermain untuk klub berjulukan Maung Bandung itu pada musim 2018.

Performa apiknya bersama Persib menjadikan Wanggai sebagai salah satu pemain yang diidolakan Bobotoh.

Bahkan saat memutuskan pindah ke Kalteng Putra pada akhir musim 2018, tak sedikit Bobotoh yang menyayangkan keputusan Wanggai.

"Selamat siang kalau kami pemain sudah sangat siap menghadapi pertandingan besok. Dan kami berusaha memberikan yg terbaik buat tim dan memberikan hasil yg terbaik buat tim,"  kata Wanggai di Graha Persib, Kota Bandung, Selasa (16/7/2019).  

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Hari ini dan Link Live Streaming

"Yang pasti setiap ke Bandung atmosfer pertandingannya sangat luar biasa, karena saya diterima dengan baik di sini jadi ya pasti ada rasa yang beda," ujarnya menambahkan.

Wanggai mengaku menghormati Persib dan Bobotoh. Namun sebagai pesepak bola ia harus bersikap profesional. 

Wanggai mengaku akan tetap mati-matian untuk membawa Kalteng Putra, klubnya saat ini menang atas Persib.

"Saya profesional karena saya ada di tim yang saya harus bela sekarang. Jadi otomatis saya harus berikan yang terbaik buat tim saya sekarang," tegasnya.

Ditanya soal persiapan, Wanggai mengaku persiapannya dan tim menghadapi Persib sudah sangat bagus.

Ia berharap, Kalteng Putra bisa meraih hasil terbaik dalam lawatannya ke Bandung.

"Kami pemain sudah sangat siap menghadapi pertandingan besok. Dan kami berusaha memberikan yang terbaik buat tim dan memberikan hasil yang terbaik buat tim," ujarnya. 

Jadwal Liga 1 hari ini 

Jadwal pertandingan pekan ke-9 Liga 1 2019 akan dimulai pada Selasa (16/7/2019).

Akan ada empat pertandingan Liga 1 2019 yang dimainkan dalam tiga waktu berbeda.

Selain lewat layar kaca, pertandingan-pertandingan tersebut juga bisa disaksikan secara live streaming.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com