Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Naikkan Tawaran untuk De Ligt, Ajax Setuju?

Kompas.com - 11/07/2019, 19:40 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Juventus menaikkan tawaran mereka untuk bek Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt.

De Ligt disebut-sebut bakal segera berseragam Juventus dalam waktu dekat.

Hal itu tidak terlepas dari terjalinnya kesepakatan personal antara Si Nyonya Tua dengan sang pemain.

Baca juga: Saga Transfer De Ligt, PSG Mundur, Juve Terdepan, Barca Siap Menikung

Agen De Ligt, Mino Raiola, juga telah mengonfirmasi bahwa kliennya sudah setuju dengan tawaran yang diberikan oleh Juventus.

"Kesepakatan telah dibuat dengan Matthijs De Ligt dan sekarang tinggal Ajax, bagaimana mereka menangani transfer ini," kata Raiola kepada De Telegraaf.

De Ligt dikabarkan telah menyetujui kontrak berdurasi lima tahun dengan gaji sebesar 12 juta euro (sekitar Rp 191 miliar) per musim.

Baca juga: Berita Transfer, De Ligt Sudah Telepon Pelatih Juventus

Kendati demikian, Juventus dan Ajax dilaporkan belum menemui kesepakatan soal biaya transfer pemain kelahiran 12 Agustus 1999 itu.

Tawaran awal Juventus sebesar 50 juta euro (sekitar Rp792 miliar) plus bonus ditolak Ajax yang bersikeras melepas Ajax di angka 75 juta euro (sekitar Rp1,2 triliun).

Dilansir dari Football Italia, Kamis (11/7/2019), menurut laporan dari De Telegraaf, Juventus telah menaikkan tawaran mereka menjadi 67 juta euro (sekitar 1,06 triliun) plus bonus.

Baca juga: Juventus Sepakat dengan De Ligt, tetapi Belum dengan Ajax

Tawaran sebesar itu diharapkan Juventus bisa membuat Ajax merelakan kaptennya itu ke Turin.

Menurut laporan dari Sky Sports, Juventus dikabarkan bisa memasukkan nama Moise Kean ke dalam kesepakantan transfer De Ligt.

Juventus berharap bisa menuntaskan transfer De Ligt minggu ini agar sang pemain bisa bergabung bersama skuad Maurizio Sarri yang akan menggelar tur pramusim ke Asia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com