Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Tawar De Ligt Lebih Rendah dari Banderol

Kompas.com - 04/07/2019, 21:03 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Juventus resmi memberikan tawaran perdana kepada Ajax Amsterdam untuk memboyong Matthijs de Ligt.

Juventus saat ini menjadi kandidat terkuat untuk mendapatkan jasa kapten Ajax itu.

Mereka mengalahkan klub-klub macam Barcelona, Manchester United, dan Paris Saint-Germain, yang mulai mengundurkan diri dari perburuan De Ligt.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Pemain Idola Matthijs de Ligt Semasa Kecil

Kesepakatan juga sudah terjalin antara Juventus dengan De Ligt.

Pemain berusia 19 tahun itu telah menyetujui kontrak berdurasi lima tahun dengan gaji sebesar 12 juta euro (sekitar Rp191 miliar) per musim.

Setelah mencapai kesepakatan pribadi dengan sang pemain, Juventus segera bernegosiasi dengan Ajax mengenai nilai transfer De Ligt.

Baca juga: Juventus Segera Tuntaskan Transfer de Ligt

Dilansir dari Football Italia, Kamis (4/7/2019), Juventus mengajukan tawaran sebesar 55 juta euro (sekitar Rp876 miliar) plus bonus senilai 10 juta euro (sekitar Rp159 miliar).

Jika digabung, tawaran Juventus itu masih lebih rendah dari banderol yang ditetapkan Ajax untuk De Ligt.

Jawara Eredivisie 2018-2019 itu menetapkan harga untuk De Ligt sebesar 75 juta euro (sekitar Rp 1,19 triliun).

Baca juga: Gosip Transfer, Matthijs de Ligt Sepakat Gabung Juventus

Tetapi, menurut laporan dari Sky Sport, tawaran Si Nyonya Besar itu belum final dan tidak terburu-buru untuk menyelesaikan transfer sang pemain.

Juventus masih berpeluang menambah jumlah tawaran pada pengajuan selanjutnya dan diharapkan mendekati banderol yang ditetapkan Ajax.

De Ligt sendiri kabarnya sudah memiliki keinginan untuk hijrah ke Turin. 

Baca juga: Juventus Bakal Raih Scudetto Lagi jika De Ligt Datang

Keputusannya itu tidak terlepas dari sosok Cristiano Ronaldo.

De Ligt mengakui bahwa dirinya pernah dibujuk untuk pindah ke Juventus oleh Ronaldo sesaat setelah laga Portugal vs Belanda pada ajang UEFA Nations League.

"Ronaldo meminta saya untuk ke Juventus," kata De Ligt di mix zone seusai laga di Stadion do Dragao, Porto, Minggu (9/6/2019) atau Senin dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com