Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video, Gabriel Jesus "Sentil" Aguero lewat Selebrasi Lawan Argentina

Kompas.com - 03/07/2019, 14:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Penyerang tim nasional Brasil, Gabriel Jesus, sedang bersukacita seusai berhasil membawa negaranya mengalahkan Argentina pada Copa America 2019.

Kemenangan tersebut sekaligus membawa Brasil lolos ke final. Bertanding di Stadion Mineirao, Rabu (3/7/2019) pagi WIB, Tim Samba menang 2-0 atas Argentina.

Tak hanya itu, Gabriel Jesus juga sukses mencatatkan satu gol dalam pertandingan tersebut.

Baca juga: Brasil Vs Argentina, Performa Dani Alves Tegaskan Usia Hanyalah Angka

Gol penyerang Manchester City itu tercipta pada menit ke-19 seusai menyempurnakan umpan Roberto Firmino dari sisi kiri pertahanan Argentina.

Dalam selebrasi golnya, Gabriel Jesus terlihat sedang menirukan gaya selebrasi rekan setimnya di Man City, Sergio Aguero, yang pada laga tersebut bertindak sebagai lawannya.

Sebelumnya, Aguero pernah melakukan selebrasi itu ketika Argentina mengalahkan Qatar pada fase grup (24/6/2019).

Gabriel Jesus dan Aguero memang dikenal dekat, meski keduanya sama-sama bersaing di lini depan Man City.

Baca juga: Argentina Takluk dari Brasil, Lionel Messi 2 Kali Kalah dari Ronaldo

Usut punya usut, sebelum laga melawan Argentina, Gabriel Jesus memang berniat menyentil Aguero.

"Saya tidak bertaruh dengan Aguero, ia bertarung demi timnya dan saya bertarung dengan tim saya," kata Gabriel Jesus, dilansir BolaSport.

"Namun, ketika saya kembali ke City, saya harap bisa menggoda ia dan juga (Nicolas) Otamendi," katanya.

Seusai mencetak gol pertama Brasil, Gabriel Jesus ganti memberikan assist pada gol kedua yang dicetak Firmino.

Ia bahkan melewati tiga pemain Argentina terlebih dahulu sebelum memberikan umpan ke Firmino. (Dimas Wahyu Indrajaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com