Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Final Liga Europa, Presiden Juventus Temui Maurizio Sarri

Kompas.com - 29/05/2019, 21:11 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden Juventus, Andrea Agnelli, dilaporkan bertemu dengan Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, dan perwakilannya di Baku, Azerbaijan.

Pertemuan berlangsung di sela-sela persiapan Chelsea menghadapi laga final Liga Europa 2018-2019.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, telah mengundurkan diri dari kursi kepelatihan Si Nyonya Besar.

Baca juga: Enggan Pikirkan Juventus, Sarri Fokus Hadapi Final Liga Europa

Meskipun berhasil mengantarkan Juventus meraih gelar scudetto yang kedelapan secara berturut-turut, kritik tajam kerap disematkan kepada mantan pelatih AC Milan ini karena belum bisa menghadirkan prestasi untuk Juventus di pentas Eropa.

Allegri meninggalkan Juventus dengan warisan 11 gelar juara. Lima di antaranya adalah gelar juara Serie A.

Setelah kepergian Allegri, Juventus dikait-kaitkan dengan sejumlah nama besar pelatih.

Jose Mourinho, Antonio Conte, Mauricio Pochettino, Josep “Pep” Guardiola, dan Maurizio Sarri, adalah beberapa profil populer yang santer dikabarkan bakal menjadi suksesor Allegri di Juventus.

Nama terakhir menjadi calon terkuat sebagai pelatih Cristiano Ronaldo dkk musim depan.

Dilansir dari Sportskeeda, media Italia, Tuttosport, melaporkan, Sarri dan koleganya telah bertemu dengan Andrea Agnelli selaku Presiden Juventus di Hotel Four Seasons, Baku, Azerbaijan, Rabu (29/5/2019) waktu setempat.

Baca juga: Jelang Final Liga Europa, Sarri Marah dan Tinggalkan Latihan Chelsea

Masih dari sumber yang sama, pertemuan antara kedua belah pihak diyakini untuk membahas proses transfer Sarri ke Juventus.

Meski berhasil mengantarkan The Blues, julukan Chelsea, ke final Liga Europa dan finis empat besar di Liga Inggris musim ini, masa depan Sarri di Stamford Bridge masih belum jelas.

Sari berpotensi menghadirkan gelar pertamanya untuk Chelsea jika bisa mengalahkan Arsenal di partai final Liga Europa yang dihelat di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan, Rabu (29/5/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com