Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Greysia/Apriyani Menang, Indonesia Unggul 4-0 atas Inggris

Kompas.com - 19/05/2019, 13:13 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga berhasil menyumbang poin untuk Indonesia pada laga penyisihan grup Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center, Nanning, China, Minggu (19/5/2019). 

Meski selalu tertinggal di awal gim hingga interval gim pertama dan kedua, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akhirnya menang dua gim langsung 21-16, 21-18 atas Chloe Birch/Lauren Smith dalam waktu 45 menit. 

Greysia Polii/Apriyani Rahayu memulai pertandingan dengan ketertinggalan angka 0-2 dari Chloe Birch/Lauren Smith. 

Meski sempat menyamai kedudukan menjadi 6-6, Greysia/Apriyani kembali tertinggal tipis 10-11 pada interval gim pertama.

Selepas interval gim pertama, Greysia/Apriyani berhasil menyamakan kedudukan menjadi 12-12.

Setelah kedudukan 12-12, pasangan Indonesia meraih tiga angka beruntun dan berbalik unggul menjadi 15-12 atas Birch/Smith.

Baca juga: Piala Sudirman 2019, Anthony Ginting Bawa Indonesia Unggul 3-0

Greysia Polii/Apriyani Rahayu semakin memanfaatkan keunggulan tersebut dengan tidak memberikan kesempatan bagi Chloe Birch/Lauren Smith melakukan serangan balik.

Greysia Polii/Aprini Rahayu menang 21-16 atas Chloe Birch/Lauren Smith di gim pertama.

Pada gim kedua, Greysia/Apriyani kembali tertinggal 0-4 atas Birch/Smith. Namun, sama halnya dengan gim pertama, Greysia/Apriyani dapat menyamakan kedudukan menjadi 4-4.

Selepas kedudukan 4-4, perolehan angka pasangan Indonesia dan pasangan Inggris hanya terpaut satu sampai dua angka.

Greysia/Apriyani kembali tertinggal tipis 10-11 pada interval gim kedua.

Baca juga: Piala Sudirman 2019, Gregoria Kalahkan Holden, Indonesia Unggul 2-0

Setelah interval, perolehan angka semakin ketat hinga 15-15. Sempat tertinggal 15-17, Greysia/Apriyani kembali menyamakan kedudukan menjadi 17-17 setelah smash Apriyani menyentuh badan Chloe Birch dan tidak dapat dikembalikan.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu akhirnya menang 21-18 di gim kedua atas Chloe Birch/Lauren Smith.

Hasil tersebut membawa Indonesia unggul 4-0 atas Inggris. Selanjutnya, pertandingan akan dilanjutkan ke partai terakhir, yakni nomor ganda campuran.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan berhadapan dengan ganda campuran nomor satu Inggris Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com