Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Griezmann Resmi Tinggalkan Atletico Madrid

Kompas.com - 15/05/2019, 10:51 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BBC


KOMPAS.com — Atletico Madrid tidak akan diperkuat penyerang andalan mereka selama ini, Antoine Griezmann, pada musim depan.

Pemain timnas Perancis itu telah memutuskan akan meninggalkan klub yang dibelanya selama lima tahun tersebut.

Griezmann akan memainkan laga terakhir bersama Atletico Madrid ketika bertandang ke markas Levante (18/5/2019) dalam pekan terakhir Liga Spanyol.

“Ini menjadi lima tahun yang luar biasa. Terima kasih untuk semuanya,” kata Griezmann dalam video yang diunggah di akun Twitter resmi Atletico Madrid.

Baca juga: Griezmann Semakin Dekat ke Barcelona

“Saya ingin beri tahu fans yang selalu memberi saya banyak cinta bahwa saya telah mengambil keputusan untuk pergi, untuk mencari hal-hal lain, untuk memiliki tantangan lain,” ujar mantan pemain Real Sociedad itu menambahkan.

Sampai saat ini, Griezmann telah mengoleksi 133 gol dari 256 penampilan bersama Atletico di semua ajang.

Baca juga: Diego Godin Umumkan Kepergiannya dari Atletico Madrid

Sejak bergabung dengan Atletico pada 2014, ia telah mempersembahkan gelar Liga Europa, Piala Super Spanyol, dan trofi UEFA Supercup.

Griezmann mengakui bahwa meninggalkan Atletico adalah keputusan yang sulit.

“Sejujurnya sulit mengambil jalan ini, tetapi itulah yang saya rasakan, saya butuhkan, dan saya ingin berterima kasih kepada kalian semua atas cinta yang telah Anda tunjukkan kepada saya selama lima tahun ini,” katanya.

Seperti yang dilansir BBC, Barcelona bersedia menerima pemain berusia 28 tahun tersebut dengan nilai transfer 120 juta euro atau setara 1,9 triliun rupiah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com