Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Latihan Perdana Ramadan, Semen Padang Fokus ke Recovery Pemain

Kompas.com - 07/05/2019, 23:00 WIB
Rahmadhani,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Semen Padang menggelar latihan perdana di bulan Ramadan, Selasa (7/5/2019), di lapangan Mess PT Semen Padang.

Sebelumnya, para pemain sempat diliburkan dari latihan selama tiga hari pada awal bulan puasa.

Pelatih Semen Padang, Syafrianto Rusli, mengatakan bahwa materi latihan perdana di bulan puasa ini lebih banyak untuk mengembalikan kondisi fisik. Hal ini dilakukan karena para pemain baru saja kembali dari libur.

"Latihan pertama ini lebih kepada recovery kondisi pemain. Ada dua sesi latihan yang digelar yaitu joging dan possesion game," ujar Syafrianto Rusli seusai latihan.

Pada Rabu (8/5/2019), Syafrianto akan menggelar latihan seperti biasa sebagai persiapan menghadapi Liga 1 Indonesia.

Baca juga: Semen Padang Berikan Perlakukan Sama pada Semua Pemain

 

"Besok baru kami latihan seperti biasa untuk pematangan taktikal seperti bertahan, penyerangan, dan yang lainnya," ungkap dia.

Sebelumnya, Syafrianto mengatakan bahwa latihan di bulan Ramadaan tidak jauh berbeda dengan hari biasanya. "Paling latihan akan kami lebihkan di sore hari," kata dia.

Baca juga: Semen Padang Tak Banyak Ubah Pola Latihan Selama Ramadhan

Sementara itu, dua pemain absen di latihan perdana Semen Padang pada bulan Ramadan. Kedua pemain itu adalah Syaiful Indra Cahya dan Afriansyah. 

Syafrianto Rusli mengatakan bahwa kedua pemain yang tidak hadir itu sudah meminta izin kepada tim pelatih.

"Semua pemain sudah bergabung. Kecuali Syaiful Indra Cahya dari Malang dan juga Afriansyah dari Bangka Belitung. Keduanya sudah izin," ujar Syafrianto Rusli.

Syafrianto menjelaskan bahwa Syaiful dan Afriansyah izin dengan alasan dan kepentingan yang berbeda. Namun, alasan kedua pemain tersebut bisa diterima. 

"Syaiful Indra Cahya izin menunggui istrinya yang akan melahirkan. Kemungkinan istrinya akan dioperasi. Kita doakan semoga persalinannya lancar," kata dia.

"Sedangkan Afriansyah malam ini akan sampai di Padang karena penerbangannya dialihkan. Seharusnya, penerbangannya pagi digeser menjadi sore karena penumpang sepi di sana," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com