Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

36 Pemain Bakal Ikuti Seleksi Timnas Sepak Bola Wanita Indonesia

Kompas.com - 07/05/2019, 19:20 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pelatih tim nasional wanita Indonesia, Rully Nere, memanggil 36 pemain untuk mengikuti seleksi sekaligus pemusatan latihan (TC).

Agenda ini dilakukan sebagai persiapan menghadapi Piala AFF Wanita 2019 yang akan berlangsung di Thailand pada 15-27 Agustus 2019 mendatang.

Baca juga: Prestasi Tiger Woods Menuai Penghargaan Sipil Tertinggi AS

Rencananya, seleksi dan TC akan berlangsung di Sidoarjo, Jawa Timur, mulai tanggal 10 hingga 24 Mei 2019.

Dari 36 pemain yang dipanggil Rully, terdapat beberapa baru yang didapat dari hasil pemantauan pada kompetisi Piala Pertiwi 2019 pada pekan lalu.

"Proses seleksi selalu dilakukan pada pemusatan latihan yang digelar," ujar Rully yang dikutip dari situs resmi PSSI.

"Terakhir dilakukan pada saat tim nasional wanita mengikuti Babak Kedua Kualifikasi Asia Pra Olimpiade di Myanmar dan gelaran Piala Pertiwi," tutur dia menjelaskan.

Menurut Rully, ada beberapa nama yang dicoret dari skuat timnas sebelumnya dan tidak akan mengikuti seleksi maupun pemusatan latihan di Sidoarjo, Jawa Timur.

Alasan dicoretnya sejumlah pemain yakni terkait kondisi fisik, serta sikap ketika berada di luar dan dalam lapangan.

"Ada beberapa pemain yang akan saya pertahankan, ada yang terpaksa saya coret karena sedang cedera, maupun karena sikap yang tidak terlalu bagus."

"Sekitar 7-8 orang saya coret. Sisanya saya akan kasih kesempatan bagi mereka yang tampil baik di Piala Pertiwi kemarin," ucap Rully.

Baca juga: China Tanpa Lin Dan dan Li Xuerui pada Piala Sudirman 2019

Setelah mengikuti babak kedua Kualifikasi Pra Olimpiade Tokyo 2020 di Mandalay, Myanmar pada 1-10 April 2019 lalu, timnas memang tengah fokus pada dua agenda besar lainnya yakni Piala AFF Wanita 2019 (di Thailand) dan SEA Games Filipina 2019.

Pada Piala AFF Wanita 2019, Indonesia tergabung di Grup B bersama Myanmar, Vietnam, dan Kamboja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com