Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Semifinal Liga Champions, Ajax Vs Tottenham, Liverpool Vs Barcelona

Kompas.com - 18/04/2019, 11:20 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Liga Champions musim 2018-2019 telah memasuki babak semifinal. Empat tim terbaik dari benua biru sudah memastikan diri melaju ke babak empat besar setelah melalui pertarungan yang hebat di babak perempat final, Kamis (18/4/2019).

Liga Inggris mendominasi dengan meloloskan dua tim yaitu, Liverpool dan Tottenham Hotspur. Sementara Liga Spanyol dan Belanda, masing-masing akan diwakili oleh Barcelona dan Ajax Amsterdam.

Barcelona melaju ke babak semifinal setelah menyingkirkan jagoan Inggris, Manchester United, dengan keunggulan agregat 4-0.

Baca juga: Hasil Liga Champions, Liverpool dan Tottenham ke Semifinal

Mereka akan bertemu tim asal Britania lainnya, yakni Liverpool yang berhasil mendepak wakil Portugal, FC Porto, dengan agregat telak, 6-1.  

Di sisi lain, Tottenham berhasil menuju ke babak empat besar setelah menyingkirkan Manchester City. Meskipun secara agregat seimbang 4-4, namun Spurs lolos berkat agresivitas gol tandang.

Pada babak semifinal, Son Heung-min cs akan ditantang oleh wakil Belanda, Ajax Amsterdam, yang di luar dugaan berhasil memkasa pulang wakil Italia, Juventus. The Amsterdammers unggul 3-2 secara agregat atas Si Nyonya Tua.

Baca juga: Hasil Liga Champions, Barcelona ke Semifinal, Juventus Gugur

Pada semifinal  leg pertama yang akan berlangsung Selasa, 30 April 2019, waktu setempat, Barcelona dan Tottenham Hotspur akan sama-sama berlaku sebagai tuan rumah.

Sedangkan Liverpool dan Ajax Amsterdam akan mendapat giliran menjamu lawannya masing-masing pada leg kedua babak semifinal pada tanggal  7 Mei 2019 waktu setempat.

Jadwal Pertandingan Semifinal Liga Champions 2018-2019:

Leg pertama - Selasa, 30 April 2019

  • Tottenham Hotspur vs Ajax Amsterdam, Stadion Tottenham Hotspur.
  • Barcelona vs Liverpool, Stadion Camp Nou.

Leg kedua - Selasa, 7 Mei 2019

  • Ajax Amsterdam vs Tottenham Hotspur, Stadion Johann Cruijff ArenA.
  • Liverpool vs Barcelona, Stadion Anfield.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com