Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Griezmann Menderita Main di Atletico Madrid

Kompas.com - 23/03/2019, 19:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Antoine Griezmann dinilai tidak nyaman bermain di Ateltico Madrid karena filosofi bermain yang sangat bertahan.

Hal ini diungkapkan legenda timnas Perancis, Bixente Lizarazu. Menurutnya, Griezmann gagal menunjukkan kemampuan terbaiknya di Atletico Madrid.

Untuk itu, Lizarazu menyarankan Griezmann pindah ke Barcelona yang punya filosofi menyerang musim depan.

"Griezmann bermain di Atletico Madrid, tim yang tidak bermain sepak bola menyerang," ujar Bixenta Lizarazu, seperti dilansir BolaSport.com dari laman Marca.

"Orang-orang mungkin akan melihat performa berbeda dari Antoine Griezmann jika berada di Barcelona," ucap pria berusia 49 tahun ini menambahkan.

Baca Juga : Keluarga di Prancis Dilarang Pakai Nama Griezmann dan Mbappe 

Pernyataan Lizarazu seakan-akan mendukung rumor keinginan Griezmann pindah ke Barcelona.

Di sisi lain, Blaugrana memang dikabarkan tengah mencari solusi jangka panjang mengingat striker andalan Luis Suarez sudah berusia 32 tahun.

Griezmann pun menjadi salah satu opsi bagi Barcelona yang diincar sejak musim lalu.

Baca Juga : Mengapa Barcelona Lebih Inginkan Luka Jovic dibanding Griezmann?

Hanya, pemain Griezmann menolak ajakan kubu Camp Nou untuk bergabung seperti dalam pernyataannya pada September 2018.

Meski begitu, rumor keinginan Griezmann itu kembali berkembang saat ini. Griezmann banyak disebut media-media Spanyol tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan kedua untuk bergabung ke Barcelona musim depan. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com