Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menanti Pembalasan dari Kegagalan Real Madrid dan FC Bayern

Kompas.com - 14/03/2019, 19:30 WIB
Firzie A. Idris,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Empat dari delapan juara grup Liga Champions musim ini langsung tumbang pada tantangan pertama di fase gugur. Bagi dua klub, Real Madrid dan FC Bayern Muenchen, kegagalan musim ini akan punya reperkusi besar ke seantero Eropa mulai musim panas nanti.

Real Madrid, bersama Bayern Muenchen, Paris Saint-Germain, dan Borussia Dortmund menjadi kuartet pemenang fase grup yang tumbang pada babak 16 besar Liga Champions.

Kegagalan bakal terasa lebih berat bagi Madrid dan Bayern mengingat beban ekspektasi dan sejarah yang mereka emban.

Bagaimana tidak, Madrid merupakan finalis dalam empat dari lima edisi terakhir Liga Champions.

Los Blancos memegang tiga gelar terakhir Liga Champions walau belum pernah ada yang berhasil mempertahankan trofi Si Kuping Besar sebelum mereka.

Baca juga: Kabar Transfer, Zidane Berpotensi Gaet Eden Hazard ke Real Madrid

Dua gelar terakhir Real Madrid datang setelah mencatatkan agregat kemenangan 7-2 pada laga final (4-1 vs Juventus dan 3-1 vs Liverpool).

Sementara itu, FC Bayern juga kekuatan besar Eropa. Die Roten bermain dalam tiga final antara 2009 dan 2013.

Musim ini akan menjadi kali pertama dalam 10 tahun terakhir, Bayern dan Real Madrid tidak akan ada untuk berkompetisi di semifinal Liga Champions.

Real Madrid dan Bayern Muenchen menempati 15 dari 32 tempat di semifinal sejak 2011.

Terakhir kali semifinal tidak melibatkan Real Madrid atau Bayern Muenchen adalah pada 2008-2009.

Kala itu, Real Madrid kalah pada babak 16 besar dari Liverpool dengan agregat 0-5 sementara Muenchen menyerah di perempat final saat menghadapi Barcelona (1-5 secara agregat).

Sekarang, kita akan melihat dampak dari kekalahan dua raksasa ini ke peta sepak bola Eropa.

Real Madrid sudah bergerak pertama.

Los Blancos mendatangkan kembali pelatih Zinedine Zidane yang mengantar mereka ke tiga gelar Liga Champions terakhir.

Berbagai laporan menyebut bahwa Zinedine Zidane akan diberi dompet tebal untuk membenahi skuad. Angka yang disebut mencapai 300 juta pounds atau Rp 5,6 triliun.

Baca Juga: Kembali ke Real Madrid, Zidane Langsung Terima Uang Belanja Rp5,6 Triliun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com