Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Muenchen Vs Liverpool, The Reds Diuntungkan Aturan Gol Tandang

Kompas.com - 13/03/2019, 18:00 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Mantan penyerang Liverpool, Michael Owen, menilai penerapan aturan gol tandang pada Liga Champions mengutungkan The Reds.

Menurut Owen, mantan timnya itu memiliki peluang lebih besar untuk lolos ke perempat final setelah berhasil menahan imbang 0-0 Bayern Muenchen pada leg pertama babak 16 besar di Stadion Anfield, bulan lalu.

Liverpool bisa merebut tiket ke perempat final jika berhasil menahan imbang Bayern Muenchen dengan skor 1-1 pada leg kedua yang digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu (13/3/2019) malam atau Kamis dini hari nanti.

Bahkan, menurut Owen, hasil imbang tanpa gol pun sudah cukup membuat Liverpool aman.

"Tentu saja hasil imbang akan menguntungkan Liverpool, terlebih jika mereka mampu mencuri gol tandang,"kata Owen, dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo. 

"Hasil imbang tanpa gol juga bukanlah hasil yang buruk. Liverpool bisa saja menyingkirkan Bayern lewat drama adu penalti," ujar Owen menambahkan.

Baca juga: Bayern Vs Liverpool, Kovac Bisa Antarkan Tim Jadi Kampiun

Menurut Owen, aturan gol tandang menjadi senjata Liverpool untuk dapat menyingkirkan Die Roten lebih cepat di Liga Champions.

Meski menganggap Liverpool memiliki peluang lebih besar, Owen tetap memprediksi bahwa pertandingan nanti akan tetap berlangsung sengit, melihat performa kedua tim di liga domestik.

Baca juga: Bayern Vs Liverpool, Waspadai Lini Depan The Reds

Untuk bisa lolos secara langsung ke perempat final, Liverpool setidaknya harus bermain imbang dengan mencetak gol saat melawan juara bertahan Liga Jerman malam nanti.

Pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions antara Liverpool dan Bayern Muenchen akan dihelat di Stadion Allianz Arena, Kamis (14/3/2019) pukul 03.00 WIB. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com