Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zidane Singgung Ronaldo Saat Diresmikan Real Madrid

Kompas.com - 12/03/2019, 06:35 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Marca

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih baru Real Madrid, Zinedine Zidane, sempat menyinggung nama bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam konferensi pers, Senin (10/3/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Saat ditanya soal Ronaldo, Zidane sangat irit berbicara. Zidane merasa tidak tepat membicarakan Ronaldo pada hari peresmiannya.

"(Ronaldo) bukanlah topik yang harus dibicarakan saat ini. Topik yang lebih penting adalah 11 laga sisa Real Madrid ke depan," kata Zidane dikutip dari situs web Marca.

"Anda semua sudah tahu siapa Ronaldo. Dia adalah bagian dari sejarah Real Madrid. Tidak ada yang bisa menggantikan Ronaldo di sini. Dia adalah yang terbaik. Namun, dia bukan topik yang penting untuk dibicarakan saat ini," ujar Zidane.

Baca juga: Kronologi Peresmian Zinedine Zidane sebagai Pelatih Real Madrid

Sama seperti keputusan mundur Zidane 10 bulan lalu, kepergian Ronaldo ke Juventus awal musim ini masih membuat publik bertanya-tanya.

Bagaimana tidak, Zidane dan Rondalo pergi di saat Real Madrid sedang berada pada masa kejayaan. Kepergian dua sosok ini langsung memberi dampak kepada Real Madrid musim ini.

Setelah ditinggal Zidane, Real Madrid sudah dua kali berganti pelatih, yakni Julen Lopetegui dan Santiago Solari.

Baca juga: Resmi Pulang ke Real Madrid, Zinedine Zidane Kecewakan 4 Tim

Kemudian, kepergian Ronaldo berdampak kepada jumlah gol Real Madrid musim ini. Karim Benzema dan Gareth Bale yang diplot menggantikan peran mesin pencetak gol milik Ronaldo masih belum konsisten.

Jumlah gol kombinasi Banzema dan Bale musim ini bahkan masih kalah dari torehan Ronaldo bersama Juventus.

Hingga saat ini, Benzema baru mencetak 13 gol, sedangkan Bale tujuh gol. Sementara itu, Ronaldo sudah mencetak 21 gol dan 12 assist bersama Juventus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com