Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puyol: VAR Demi Masa Depan Sepak Bola

Kompas.com - 11/03/2019, 19:00 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Legenda Barcelona, Carles Puyol menilai penerapan video assistant referee (VAR) memang sudah seharusnya dilakukan. Meski terkadang menimbulkan kontroversi, Puyol menilai VAR dibutuhkan demi masa depan sepak bola yang lebih baik.

"Kami memang harus mengikuti perkembangan teknologi. Memang ada polemik dalam penggunannya. Tapi ini demi masa depan sepak bola," kata Puyol saat menghadiri acara UEFA Champions League Trophy Tour, di Jakarta, Senin (11/3/2019).

VAR mulai diterapkan pada Piala Dunia 2018 silam. Setelah itu, penerapannya berlanjut di beberapa kompetisi Eropa, termasuk Liga Champions.

Baca juga: Datang ke Jakarta, Puyol Merasa Seperti di Camp Nou

 

Walau demikian, penerapan VAR di kompetisi antar klub paling bergengsi di dunia biru itu menuai polemik. Paling terbaru terjadi saat leg kedua 16 besar antara Paris Saint-Germain vs Man United.

Jelang akhir pertandingan, wasit yang memimpin laga, Damir Skomina memutuskan menghadiahkan Man United penalti. Ia menganggap pemain PSG, Presnel Kimpembe telah mengulurkan tangannya ke arah bola tembakan pemain Man United, Diogo Dalot.

Setelah berkonsultasi dengan asisten VAR pada dua kesempatan, Skomina memutuskan menghadiahkan Man United penalti yang berhasil dieksekusi oleh Marcus Rashford pada menit ke-94. Laga berakhir dengan skor 3-1 untuk Man United.

Meski skor agregat 3-3, Setan Merah lolos berkat agresivitas gol di kandang lawan. Usai laga, bintang PSG yang tak bermain karena cedera, Neymar menghujat Skomina. Menurut Neymar, bola tidak sama sekali menyentuh tangan Kimpembe, melainkan hanya mengenai punggungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com