Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kedalaman Skuad Bisa Jadi Kunci Liverpool Juara Liga Inggris Musim Ini

Kompas.com - 28/01/2019, 08:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Mirror

KOMPAS.com - Kiper Liverpool, Simon Mignolet, menganggap timnya berpeluang besar menjadi juara Liga Inggris musim ini karena memiliki kedalaman skuad yang apik.

Pendapat Mignolet ini didasari oleh pengalaman pada musim 2013-2014 ketika Liverpool menjadi runner-up

Menurut Mignolet, Liverpool gagal juara pada musim tersebut karena pemain pelapis tidak bisa mengimbangi tim utama.

"Liverpool banyak berubah dalam lima musim terakhir. Liverpool punya tim yang hebat pada musim 2013-2014. Namun, kami kesulitan saat ditinggal dua pemain inti cedera," kata Mignolet dikutip dari situs web Mirror, Senin (28/1/2019).

"Saat ini, Liverpool punya banyak pilihan di bangku cadangan. Itu adalah perbedaan besar dari terakhir kali kami berada di persaingan juara," tutur Mignolet.

Baca juga: Manchester United Lebih Produktif dari Liverpool Selama 2019

Lebih lanjut, Mignolet menceritakan bagaimana kondisi Liverpool ketika latihan rutin. Mignolet mengaku kagum dan heran karena setiap pemain saat ini bersaing keras mendapat tempat di tim utama.

"Secara general, skuad saat ini adalah yang terbaik. Ketika kami melakukan game 11 versus 11 di latihan, itu seperti pertandingan Liga Inggris yang ketat," kata Mignolet.

"Suasana itu tidak seperti tim utama melawan tim cadangan, melainkan dua tim Liga Inggris bertanding dengan intensitas tinggi," ujar kiper asal Belgia ini menambahkan.

Baca juga: Van Dijk Ungkap Latihan Menyiksa Liverpool ala Juergen Klopp

Hingga pekan ke-23, Liverpool masih berada di puncak klasemen dengan koleksi 60 poin. Liverpool unggul empat angka dari juara bertahan Manchester City di peringkat kedua.

Selanjutnya, Liverpool akan menjamu Leicester City di Stadion Anfield pada pekan ke-24, Rabu (30/1/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com