Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syahrian Abimanyu, Pemain Timnas ke-11 yang Gabung ke Madura United

Kompas.com - 27/01/2019, 11:05 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com -  Madura United FC merekrut pemain timnas Indonesia Syahrian Abimanyu untuk kompetisi Liga 1 Indonesia 2019. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini memperkuat Sriwijaya FC pada musim lalu.

Menurut Manajer Madura United FC Haruna Soemitro, pihaknya sudah lama berkomunikasi dengan Syahrian.

"Seharusnya proses penandatanganan kontrak dengan Syahrian Abimanyu sudah dilaksanakan kemarin. Tetapi, karena saya terlambat dari perjalanan dari Jakarta, penandatangan kontrak Syahrian Abimanyu direncanakan hari ini," kata Haruna.

Pesepak bola kelahiran Banjarnegara 25 April 1999 ini melengkapi 11 pemain yang bergabung dengan klub Madura United FC.

Sepuluh pemain Timnas lainnya yang telah bergabung terlebih dahulu dengan klub sepak bola berjuluk "Laskar Sape Kerrap" ini masing-masing, Muhammad Ridho Djazulie (kiper/Timnas Indonesia senior), Andik Vermansah (Timnas Indonesia senior), Alberto Goncalves da Costa (Timnas Indonesia senior), dan Al-Fath Fathier (Timnas Indonesia senior).

Baca juga: Wawancara Eksklusif: Joko Driyono, Mau Ngapain di PSSI?

Selanjutnya, Zulfiandi (Timnas Indonesia senior), Fachruddin Wahyudi Aryanto (Timnas Indonesia senior), Satria Tama Hardianto (kiper/Timnas Indonesia U-22), Muhammad Rifad Marasabessy (Timnas Indonesia U-19), Kadek Raditya Maheswara (Timnas Indonesia U-19), dan Dava Aldiansyah Ramadhan (Timnas Indonesia U-19).

Syahrian Abimanyu merupakan salah satu gelandang muda yang memiliki kualitas di lini tengah. Selama dua tahun terakhir, 2017-2018, pemain kelahiran Banjarnegara itu menjadi gelandang andalan Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-19.

Pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim lalu, dia bergabung dengan Sriwijaya FC, sementara ayah kandungnya Rasiman saat itu menjadi asisten pelatih itu membantu pelatih kepala Rahmad Darmawan.

Namun, Rahmad kemudian memutuskan hengkang ke Mitra Kukar pada pertengahan musim 2018. Sementara Rasiman memilih menjadi asisten pelatih di Madura United sejak pertengahan musim lalu hingga sekarang.

Meski demikian, menurut Manajer Madura United FC Haruna Soemitro, bergabungnya Syahrian Abimanyu bukan karena ayahnya, akan tetapi rekrutmen yang dilakukan pihak manajemen benar-benar karena pertimbangan profesionalisme.

"Tidak ada nepotisme di Madura United, mau bapaknya pelatih, pemain, atau siapapun, kalau pemain itu bagus, pasti kami akan merekrutnya," ujar Haruna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com